Salin Artikel

Bakal Dihadiri Jokowi, PLN Jamin Pasokan Listrik Saat Upacara 1 Juni di Ende

ENDE, KOMPAS.com - Perusahaan Listrik Negara (PLN) memastikan, pasokan listrik saat kegiatan Upacara Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni 2022 di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), cukup dan aman. Sebab, kegiatan ini akan dihadiri Presiden Joko Widodo.

Manajer PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Flores Bagian Barat, Deri Prasetio Utomo menjelaskan, kebutuhan seluruh spot selama kegiatan sudah disiapkan dengan skema berlapis.

"Kami membuat skema berlapis dan tanpa kedip. Sehingga kebutuhan listrik di titik-titik selama kegiatan Hari Lahirnya Pancasila aman. Ini sudah uji coba," ujar Deri kepada wartawan, Selasa (31/5/2022).

Oleh karena itu, pihaknya menyiapkan dua uninterruptible power supply (UPS) dengan kapasitas 100 kilo volt ampere (kVa) dan 250 kVa.

"Bila satu sumber mengalami gangguan maka akan disuplai dengan sumber yang lain," katanya.

Kebutuhan listrik, jelas Deri, bervariasi. Misalnya di lapangan Pancasila butuh 197 kVa, rumah tenun 30 kVa, dan hotel 82 kVa. Namun, semuanya sudah dibuat skema berlapis.

Deri menambahkan, pihaknya juga menyiapakan 84 tim untuk mengatasi manakala terjadinya gangguan kelistrikan selama kegiatan.

"Tim ini didukung dari beberapa wilayah, yakni Kupang, Maumere, Ruteng, Bajawa," pungkasnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com di Ende, Presiden Jokowi dikabarkan akan tiba di Bandara Haji Hasan Aroeboesman Ende pada sore hari ini.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/31/173325278/bakal-dihadiri-jokowi-pln-jamin-pasokan-listrik-saat-upacara-1-juni-di-ende

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke