Salin Artikel

Guru Mengaji Presiden Jokowi, Gus Karim Kenang Buya Syafii Maarif sebagai "Gus Dur-nya Muhammadiyah"

Buya Syafii meninggal dalam usia 86 tahun pada Jumat (27/5/2022) pukul 10.15 WIB di RS PKU Muhammadiyah, Gamping, Kabupaten Sleman.

Menurut Gus Karim, Buya Syafii merupakan putra terbaik bangsa Indonesia.

"Indonesia ikut berkabung dengan wafatnya beliau (putra terbaik bangsa Indonesia)," kata Gus Karim dihubungi Kompas.com via telepon, Jumat.

Gus Karim mengatakan Buya Syafii merupakan tokoh bangsa. Kealiman dan keilmuan yang dimiliki Buya Syafii tidak diragukan.

Kemudian pesan dan nasihat Buya Syafii sering ditunggu masyarakat. Nasihat yang disampaikan Buya Syafii menurut Gus Karim sangat sejuk dan menyejukkan.

"Ada yang mengatakan beliau itu 'Gus Dur-nya' Muhammadiyah," ungkap Pengasuh Pondok Pesantren Al Quraniy Azzayadiy Solo tersebut.

Gus Karim mengaku sudah lama tidak bertemu dengan Buya Syafii Maarif. Ia terakhir bertemu dengan Buya Syafii pada waktu Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

"Saya mendengar beliau wafat tadi pagi. Saya sudah lama nggak sowan beliau. Ketemu terakhir sewaktu pilpres kedua," kenang Gus Karim.

Sebelumnya, kabar duka datang dari Yogyakarta, di mana mantan Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau Buya Syafii Maarif wafat.

Buya meninggal dalam usia 86 tahun pada Jumat (27/5/2022) pukul 10.15 WIB di RS PKU Muhammadiyah, Gamping, Kabupaten Sleman.

"Muhammadiyah dan bangsa Indonesia berduka. Telah wafat Buya Prof Dr H Ahmad Syafii Maarif," ujar Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dalam rilisnya, Jumat (27/5/2022).

"Semoga beliau husnul khatimah, diterima amal ibadahnya, diampuni kesalahannya, dilapangkan di kuburnya, dan ditempatkan di jannatun na'im. Mohon dimaafkan kesalahan beliau dan do'a dari semuanya," ungkapnya.

Sebelumnya, Buya Syafii Maarif dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Gamping sejak Sabtu (14/5/2022) akibat mengalami sesak napas.

Kondisi mantan Ketum PP Muhammadiyah periode 1998-2005 tersebut sempat membaik dan tidak begitu sesak napas.

Bahkan, dokter juga sudah memperbolehkan Buya Syafii Maarif pulang ke rumah.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/27/175642078/guru-mengaji-presiden-jokowi-gus-karim-kenang-buya-syafii-maarif-sebagai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke