Salin Artikel

Dalam Semalam, Empat Rumah di Ogan Ilir Ludes Terbakar

INDRALAYA, KOMPAS.com - Empat rumah di Desa Tanjung Atap, Kecamatan Tanjung Batu, Ogan Ilir, Sumatera Selatan ludes terbakar Selasa dini hari (10/5/2022).

Kapolsek Tanjung Batu, AKP Wempy Manurung dalam siaran persnya mengatakan, api kebakaran berasal dari arus pendek di salah satu rumah milik Yanuardi.

 

"Awal mula api berasal dari rumah saudara Yanuardi dan merambat ke rumah yang lainnya," kata Wempy Manurung.

 

 

Usai mendapat informasi tersebut, ia dan anggotanya langsung terjun ke TKP dan membantu memadamkan api bersama petuas PBK dan warga.

 

"Namun karena rumah terbuat dari papan, api dengan cepat menjalar sehingga empat rumah tak sempat diselamatkan dan ludes terbakar," ujar AKP Wempy.

 

Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan penyebab pasti kebakaran, sebagai kerugian akibat kebakaran itu mencapai Rp 300 juta.

 

"Untuk sementara korban kebakaran mengungsi ke rumah sanak keluarga masing-masing," pungkas AKP Wempy Manurung.

 

 

Sementara korban kebakaran berharap segera mendapatkan bantuan dari pemerintah terutama bahan bangunan untuk membangun rumah mereka yang hangus terbakar. 

https://regional.kompas.com/read/2022/05/10/170329078/dalam-semalam-empat-rumah-di-ogan-ilir-ludes-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke