Salin Artikel

Arus Balik Mulai Landai, Polres Semarang Tetap Siagakan Petugas

Pada puncak arus balik ini, sebanyak 68.856 kendaraan keluar dari gerbang tol (GT) Banyumanik.

Secara umum, pergerakan kendaraan arus balik di ruas tol Semarang-Solo yang meninggalkan GT Banyumanik sudah berlangsung sejak H+2 lebaran atau Rabu (4/5/2022), dengan akumulasi mencapai 51.301 kendaraan.

Jumlah ini meningkat pada hari- hari berikutnya dengan jumlah kendaraan yang meninggalkan GT Banyumanik mencapai 64.991 kendaraan serta 66.796 kendaraan pada H+4.

Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika HA mengatakan, saat arus balik yang melintas jalur utama maupun tol wilayah Kabupaten Semarang relatif normal.

"Arus lalu lintas baik yang melewati jalur utama maupun tol terpantau relatif normal, sepanjang jalur yang kami lewati tidak ada penumpukan ataupun kepadatan seperti beberapa hari kemarin," ungkapnya.

Yovan mengatakan, hal ini tidak terlepas dari peran seluruh lapisan masyarakat dan dinas terkait dalam membantu kepolisian.

"Namun kami akan tetap menyiagakan jajaran untuk mengantisipasi apabila ada arus mudik yang masih tersisa, mengingat akan berbarengan dengan arus lalu lintas jam kerja pegawai maupun swasta yang sudah melakukan aktifitasnya kembali," paparnya.

"Tetap kami siagakan anggota di lapangan untuk antisipasi, terlihat masih ada beberapa kendaraan ber plat nomer luar kota dengan membawa barang bawaan yang melintas di wilayah Kabupaten Semarang," lanjut Yovan.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/09/194928178/arus-balik-mulai-landai-polres-semarang-tetap-siagakan-petugas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke