Salin Artikel

Wisatawan Terus Berdatangan, Polisi Berlakukan "One Way" Menuju Kawasan Pantai Anyer Banten

SERANG, KOMPAS.com - Kepolisan pada Rabu (4/5/2022) pagi memberlakukan rekayasa lalu lintas satu arah (one way) menuju kawasan Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten.

Pemberlakukan itu dilakukan sejak pukul 08.00 WIB.

"Tadi jam 08.00 WIB kita berlakukan one way dari JLS (Jalan Lingkar Selatan) Ciwandan sampai Mercesuar Anyer," kata Kasubdit Penegakan Hukum Ditlantas Polda Banten Kompol Kamarul Wahyudi kepada Kompas.com, Rabu.

Dijelaskan Kamarul, skema sistem one way diberlakukan untuk mengurai kepadatan kendaraan yang menuju kawasan Pantai Anyer.

Sore nanti, pihak kepolisan akan memberlakukan one way kembali dengan memprioritaskan kendaraan yang akan keluar dari Kawasan Pantai Anyer.

Pantuan Kompas.com, kendaraan yang didominasi mobil pribadi dari arah Gerbang Tol Cilegon Barat maupun Cilegon Timur terus berdatangan untuk berwisata ke Pantai Anyer.

Pada hari ketiga Lebaran, banyak masyarakat memanfaatkan waktu libur untuk berwisata ke sejumlah destinasi wisata di Anyer.

Jalan alternatif menuju Kawasan Pantai Anyer juga dipadati kendaraan seperti jalan Palima-Cinangka dan Taktakan-Anyer.

Adapun sejumlah titik kemacetan yang harus diwaspadai wisatawan berada di Simpang JLS, Pasar Anyer, depan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Anyer, Simpang Teneng, dan Pasar Sirih.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/04/110844678/wisatawan-terus-berdatangan-polisi-berlakukan-one-way-menuju-kawasan-pantai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke