Salin Artikel

Masih Pandemi Covid-19, Bupati Melarang Warga Takbir Keliling

BREBES, KOMPAS.com - Bupati Brebes Idza Priyanti melarang warganya melakukan kegiatan takbir keliling di malam Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.

"Larangan tersebut, sebagai tindak lanjut Gubernur Jawa Tengah yang juga melarang pelaksanaan takbir keliling pada malam Idul Fitri," kata Idza, dalam keterengan tertulisnya, pada Kamis (28/4/2022).

Hal itu juga sudah disampaikan Idza ke anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Brebes.

“Pergantian dari Ramadhan menuju Lebaran kan biasanya takbiran, saya minta tidak ada takbir keliling," kata Idza. 

Idza mengatakan, umat Muslim yang akan menggemakan takbiran bisa dilakukan di mushala dan masjid di tempat tinggal masing-masing. 

"Gema takbirnya cukup di semua mushala, masjid dan rumah masing-masing. Kami minta tolong dan bantuan untuk mendukung itu,” kata Idza.

Idza mengatakan, selain untuk menjaga keselamatan di jalan, juga untuk menjaga potensi keramaian terhadap kondisi pandemi Covid-19. 

Sebelumnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga melarang pelaksanaan takbir keliling pada malam Idul Fitri 2022.

Sosialisasi kepada warga, disebutkan Ganjar harus dilakukan bersama antara provinsi dan pemerintah kota/kabupaten. 

Hal itu seperti yang disampaiman dalam rapat Forkopimda se-Provinsi Jateng secara langsung dan virtual Zoom dari Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Rabu (27/4/2022).

Keputusan tersebut disampaikan Ganjar menanggapi masukan dari Kepala Kanwil Kemenag Jateng, Mustain Ahmad.

Mustain menyebut secara umum ibadah Ramadhan di Jateng dilaksanakan dengan baik sesuai dengan panduan yang diatur dalam Surat Edaran Menteri Agama Nomor 8 Tahun 2022.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/28/112750478/masih-pandemi-covid-19-bupati-melarang-warga-takbir-keliling

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke