Salin Artikel

Warga Lampung Hilang di Atas Kapal Feri, Terakhir Terlihat Sedang Mancing

Pemuda tersebut bernama M Yahya (19), warga Desa Canggung, Kabupaten Lampung Selatan. Dia terakhir kali dilihat sedang memancing di buritan kapal (bagian belakang kapal).

Yahya merupakan petugas cleaning service atau kebersihan Kapal Motor Penumpang (KMP) Suki 2.

Kepala Subseksi Operasi dan Siaga Basarnas Banten Hairoe Amir mengatakan, Yahya dilaporkan menghilang pada Minggu (2/1/2022) malam.

"Kami menerima laporan hilangnya satu orang kru KMP Suki 2, diduga menghilang di Perairan Cilegon sekitar Pulau Merak Besar," kata Hairoe melalui Humas Basarnar Banten Wahyu saat dihubungi, Senin (3/1/2022).

Hilangnya korban diketahui ketika KMP Suki 2 sedang melepas jangkar di perairan Pulau Merak Besar pada Sabtu (1/1/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.

Pada saat itu, semua awak kapal membersihkan seluruh bagian kapal. Namun, Yahya tidak terlihat bekerja.

Beberapa awak kapal pun berusaha mencari Yahya di sekitar kapal, tapi tidak ditemukan.

Upaya pencarian Yahya kemudian dilakukan dengan memeriksa rekaman CCTV.

"Dari rekaman CCTV, korban terakhir terlihat sedang memancing di bagian buritan kapal sekitar pukul 04.41 WIB pada hari Sabtu," kata Hairoe.

Awak kapal pun menuju lokasi terakhir korban terlihat tersebut dan hanya menemukan sweater, alat pancing, sandal, dan dompet milik korban.

Hairoe mengatakan, hingga saat ini Basarnas Banten melalui Unit Siaga SAR Merak masih mencari korban.

Pencarian dilakukan dengan menggunakan RIB 02 BTN dan dibantu beberapa potensi SAR seperti Lanal Banten, Polairud Banten, BMKG, BPBD Serang, ASDP Merak, BPTD, PMI Cilegon, Pramuka Cilegon, Core Banten, dan HNSI Merak.

"Pencarian dilakukan di sekitar LKP dan juga berkoordinasi dengan nelayan atau kapal-kapal di sekitar yang melintas," kata Hiroe.

https://regional.kompas.com/read/2022/01/03/112658078/warga-lampung-hilang-di-atas-kapal-feri-terakhir-terlihat-sedang-mancing

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke