Salin Artikel

Bupati Kendal Sisihkan 2 Bulan Gajinya untuk 2 Atlet Asian Youth Para Games

Mereka adalah dua atlet asal Kendal, Jawa Tengah, yang mengikuti Asian Youth Para Games di Manamah, Bahrain.

Dico memberikan uang itu secara langsung kepada Dimas dan Tiara di Ruang Paringgitan, Kantor Bupati Kendal, Jumat (17/12/2021).

“Anggaran dari Pemkab untuk memberi penghargaan kepada atlet yang berprestasi sangat terbatas. Oleh sebab itu saya menyisihkan dua bulan gaji saya, untuk kami berikan kepada Dimas dan Tiara yang berlaga di Bahrain,” kata Dico.

Dico berharap prestasi yang diraih Dimas dan Tiara bisa menjadi motivasi bagi atlet lain di Kendal.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kendal Ircham Chalid menambahkan, Dimas dan Tiara adalah dua dari 35 atlet Paralimpiade Indonesia yang berlaga di Asian Youth Para Games.

Dimas Ubaidillah berlaga di cabang lari dan Tiara di cabang renang.

“Di Bahrain, Dimas mendapat  mendali emas untuk cabor lari 400 meter dan perak untuk 100 meter. Sedang Tiara  belum  mendapat emas,” ujar Ircham. 

Atas prestasinya bisa meraih mendali emas, jelas Ircham, Dimas juga mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 6 juta.

Dimas dan Tiara mengaku senang dan bangga bisa menjadi wakil Indonesia untuk berlaga di Asian Youth Para Games.

Mereka berjanji akan meningkatkan prestasinya.

“Besok saya dan Tiara akan kembali ke Solo untuk karantina mengikuti latihan, yang Insya Allah, ikut berlaga di negara China dan Vietnam,” kata Dimas.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/17/153413378/bupati-kendal-sisihkan-2-bulan-gajinya-untuk-2-atlet-asian-youth-para-games

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke