Salin Artikel

Tembok Penahan Tebing Ambruk Timpa Rumah di Sumedang, 1 Orang Tewas

SUMEDANG, KOMPAS.com - Tembok penahan tebing (TPT) setinggi 4 meter ambruk dan menimpa rumah warga di Dusun Sembir RT 004/009, Desa Gunasari, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu (14/11/2021) sekitar pukul 16.30 WIB.

Supervisor Pusdalops PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang Rully Surya S mengatakan, rumah yang tertimpa longsor tersebut dihuni dua orang.

Satu di antaranya, Eni (53) tewas tertimpa material longsoran dari TPT tersebut.

Sedangkan satu orang lainnya yakni Ero (55), selamat.

"Kejadiannya tadi sore, Ibu Eni meninggal akibat tertimpa material dinding rumah akibat dorongan dari tanah yang longsor," ujar Rully kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Minggu petang.

Rully menuturkan, tanah di atas rumah korban longsor akibat tingginya intensitas curah hujan yang terjadi sejak Minggu siang.

"Pasca-longsor, penghuni rumah untuk sementara mengungsi ke tempat saudaranya," tutur Rully.

Rully menyebutkan, tingginya intensitas curah hujan yang terjadi sejak awal November 2021 ini, harus membuat warga Sumedang lebih meningkatkan kewaspadaannya.

"Kami imbau warga lebih waspada. Bagi yang tinggal di lereng bukit atau bantaran sungai, kami imbau untuk mengungsi sementara ke tempat lebih aman jika kondisi hujan dengan intensitas tinggi dan secara terus menerus terjadi. Keselamatan jiwa lebih utama dari harta benda," kata Rully.

https://regional.kompas.com/read/2021/11/14/214513578/tembok-penahan-tebing-ambruk-timpa-rumah-di-sumedang-1-orang-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke