Salin Artikel

Kecelakaan 4 Kendaraan di Sragen Tewaskan 1 Orang, Ini Kesaksian Warga

KOMPAS.com - Kecelakaan beruntun di Sumberlawang, Sragen, Jawa Tengah, pada Kamis (11/11/2021), menewaskan satu orang dan belasan lainnya luka-luka.

Sejumlah warga di sekitar lokasi menceritakan, saat itu bus perusahaan otobus (PO) Rela telah keluar jalur.

Setelah itu menabrak mobil Honda Mobilio, Toyota Avanza dan sebuah sepeda motor Honda Scoopy.

"Dari pengakuan warga, bus PO Rela terlihat dari kejauhan sudah berjalan miring di kanan trus melaju kencang, saat itu dua mobil membawa rombongan manten dan motor Scoopy berjalan dari arah sebaliknya," kata Camat Sumberlawang Endang Wijayanti, dilansir dari TribunSolo.com.

Penumpang dari Yogyakarta

Setelah itu, sejumlah warga segera membantu para korban dan membawa ke rumah sakit.

Menurutnya, para penumpang kedua mobil tersebut berasal dari Jogjakarta yang hendak menghadiri acara pernikahan.

"Penumpang avansa yang menderita luka ringan itu diambil ke Purwodadi untuk meneruskan perjalanan ke pernikahan," tutur Endang.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Sragen AKP Ilham Syafriantoro Sakti menjelaskan, pihaknya masih mendalami kronologi kecelakaan itu.

Namun, berdasar keterangan yang diperoleh, satu orang dinyatakan tewas dan belasan lainnya luka-luka.

"Kita belum bisa memastikan yang meninggal itu bagian dari kendaraan yang mana. Karena korban sudah dibawa ke rumah sakit," ungkap dia.

Sementara untuk korban luka sedikitnya 9 orang dibawa ke Rumah Sakit Yaksi Gemolong dan Rumah Sakit Umum (RSU) Gemolong.

"Kita masih baru keterangan dari yang di tempat kejadian. Nanti lebih jelas menunggu proses dari anggota mengecek di rumah sakit," ungkap Ilham.

(Penulis: Kontributor Solo, Labib Zamani | Editor: Khairina)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul: Daftar Identitas 11 Korban Kecelakaan Karambol di Sumberlawang Sragen, 1 Meninggal dan 1 Kritis

https://regional.kompas.com/read/2021/11/11/165452078/kecelakaan-4-kendaraan-di-sragen-tewaskan-1-orang-ini-kesaksian-warga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke