Salin Artikel

Gowes Keliling Indonesia, Maia Lan dan Rafli Terapkan "Zero Waste", Gunakan Jeriken hingga Singgah ke Bank Sampah

Bukan tren semata, Maia dan Rafli membekali perlengkapan ramah lingkungan sepanjang perjalanan keliling Indonesia naik sepeda.

Jeriken bekas menjadi hal paling mencolok dari Maia dan Rafli. Mereka mengaku kerap dijuluki dua pesepeda jeriken.

Saat singgah di Surabaya, Maia Lan mengaku tidak memakai plastik dan mengganti dengan kotak makan maupun botol non kemasan.

Tidak hanya dalam penggunaan, Maia Lan dan Rafli menyulap jeriken bekas menjadi tas penyimpanan barang-barang selama perjalanan.

Alasannya, bisa meminimalisir penggunaan plastik, mengurangi sampah serta mengajak masyarakat yang mereka temui untuk lebih peduli lingkungan.

“Selama ini kita ga pakai botol maupun kemasan. Udah setahun ini ga pernah beli kemasan, selalu refill, ada tempat makan, di basechamp kita refill semua botol air minum, ga pernah beli botol kemasan,” kata Maia.

Sembari sharing dengan anggota komunitas, mereka juga dipersilahkan beristirahat di sela rute perjalan.

"Kami juga mampir ke bank sampah, Tempat Pembuangan Akhir (TPA), komunitas dan basecamp, biar tau kalau di kota atau daerah yang kita lewati ada bank sampah,” kata Rafli.

Keseriusan mereka menerapkan gaya hidup zero waste ini tidak hanya untuk pribadi.

Maia dan Rafli juga memperhatikan kebiasaan masyarakat sekitar maupun keadaan alam yang dikunjungi.

Mereka memahami orang-orang mungkin mengerti tentang zero waste. Namun intensitas penggunaannya masih dalam kategori jarang.

“Kami suka menikmati alam, kalau di mana-mana ada sampah kan jelek. Misalkan air yang kotor kita juga minum, atau ada hewan makan sampah. Kalau alam rusak ya kita rusak. Kita bawa kampanye ini memperlambat kerusakan bumi,” jelas Maia.

Artikel ini telah tayang di Tribuntribunjatimtravel.com dengan judul Maia Asal Spanyol dan Rafli Gowes Keliling Indonesia Sambil Tularkan Gaya Hidup Zero Waste

https://regional.kompas.com/read/2021/10/14/112200278/gowes-keliling-indonesia-maia-lan-dan-rafli-terapkan-zero-waste-gunakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke