Salin Artikel

Taj Yasin Dilantik sebagai Dewan Kehormatan PMI Jateng, Ini Pesan JK

Sesuai arahan Jusuf Kalla, pria yang akrab disapa Gus Yasin ini memastikan PMI Jateng akan terus menguatkan barisan dalam bergerak untuk kemanusiaan.

“Jadi bukan hanya menanggulangi donor darah, tetapi kebencanaan juga kita siap,“ kata Gus Yasin.

Selain itu, mengingat sudah memasuki musim hujan, pihaknya juga bersiap melakukan penanganan kebencanaan sesuai arahan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

"Dan juga sesuai arahan Pak Gub, ini sudah bulan Oktober untuk siap-siap menangani kebencanaan. Tapi semoga tidak ada (bencana)," harapnya.

Sementara itu, Ketua Umum PMI Jusuf Kalla mengingatkan agar jajarannya menjalankan dua tugas pokok, yakni donasi darah dan penanganan bencana.

"Tugas PMI yang pertama, melakukan donasi darah dan ini sudah berjalan hingga mencapai 5 juta kantong per tahun ini cukup besar. Kedua adalah penanganan bencana, dan ini tentu menjadi tugas kita bersama-sama," ucapnya.

Jusuf Kalla menambahkan, PMI harus siap bekerja jangka panjang, baik penanganan pandemi maupun kebencanaan lainnya.

"Pandemi Covid-19 adalah bencana yang besar, namun para ahli mengatakan akan muncul bencana yang lebih besar lagi, yaitu perubahan iklim," lanjutnya.


Menurutnya, adanya perubahan iklim menyebabkan bencana di mana-mana, seperti banjir yang terjadi di beberapa negara.

"Itu adalah bencana besar yang akan melanda dunia ini, kalau kita tidak siap menangani. Untuk itu, kita harus siap menangani," ungkap Jusuf Kalla.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, dengan dilantiknya Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Jateng, akan memudahkan kolaborasi antara PMI dan Pemprov Jateng.

“Mudah-mudahan ini jadi tim solid yang sementara ini mereka pernah atau sudah sering melakukan aksi kemanusiaan ya saya harapkan makin kuat. Kalau soal pengalaman semua udah top, tinggal jalan aja,” tegas Ganjar.

Sebagai informasi, Ketua Umum PMI Jusuf Kalla melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Jateng masa bakti 2021-2026.

Wakil Gubernur Jateng Tak Yasin Maimoen dilantik menjadi Ketua Dewan Kehormatan dan Sarwa Pramana sebagai Ketua PMI Jateng.

https://regional.kompas.com/read/2021/10/09/053309878/taj-yasin-dilantik-sebagai-dewan-kehormatan-pmi-jateng-ini-pesan-jk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke