Salin Artikel

Bali Bersiap Sambut Wisatawan Mancanegara, Sandiaga Siapkan Paket Wisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan, Bali telah siap membuka pariwisata internasional karena kasus Covid-19 sudah landai.

"Kondisi (Covid-19) di Bali sudah menunjukkan situasi yang kondusif, dan langkah persiapan ini sudah memasuki tahap akhir, dan sesuai arahan dari Pak Luhut (Binsar Pandjaitan), bahwa kita akan lakukan persiapan (pembukaan pariwisata Internasional) untuk Oktober," kata Sandiaga saat berkunjung ke Politeknik Pariwisata Bali, Kabupaten Badung, Jumat (24/9/2021).

Sandiaga mengatakan, ada beberapa hal yang menjadi perhatian jika pariwisata internasional dibuka. Seperti, kasus Covid-19 harus terkendali.

Lalu, protokol kesehatan harus diterapkan ketat di pintu masuk Bali, obyek wisata, dan fasilitas publik. Penggunaan aplikasi PeduliLindungi juga harus diterapkan.

Semua standar itu, akan dievaluasi dan diputuskan dalam rapat menteri pada Kamis (30/9/2021).

"Seluruh masukan ini akan kami bawa ke rapat koordinasi tingkat menteri pada tanggal 30 September yang akan diketuai oleh Bapak Menkomarves (Luhut Binsar Panjaitan). Di mana kita akan putuskan pembukaan atau langkah selanjutnya untuk pembukaan Bali," ujarnya.

Selain itu, Sandiaga telah menyiapkan beberapa paket wisata yang bisa diakses wisatawan saat pariwisata internasional dibuka.

Sandiaga menyebut program itu dengan paket wisata adapatasi, yakni wisata vaksinasi booster dan paket wisata berbasis desa serta minat khusus.

"Karena kita akan memulai uji coba ini jadi paket wisata adaptasi seperti paket wisata vaksin booster, paket wisata adaptasi yang berkaitan dengan perluasan green zone, ini yang nanti disiapkan bekerja sama dengan teman-teman industri," tuturnya.


Mantan Wakil Gubernur DKI itu mengatakan, fokus utama pembukaan pariwisata internasional itu adalah tersedianya lapangan kerja.

Menurutnya, selama pandemi Covid-19 melanda Pulau Dewata, banyak warga Bali mengalami kesulitan ekonomi.

"Jadi yang menjadi prioritas kita adalah lapangan kerja, dan lapangan kerja ini kita harus selamatkan," tuturnya.

Sementara, terkait dengan negara mana saja yang akan diizinkan berkunjung ke Bali, Sandiaga mengaku masih menunggu keputusan rapat pekan depan.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/24/162434478/bali-bersiap-sambut-wisatawan-mancanegara-sandiaga-siapkan-paket-wisata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke