Salin Artikel

Sempat Berkilah, Ibu yang Jambak Anaknya Langsung Pucat Saat Polisi Datang dan Perlihatkan Video yang Viral

Petugas kepolisian bergerak cepat melakukan penyelidikan.

Apalagi, korban dalam video itu adalah seorang anak di bawah umur yang masih mengenakan seragam sekolah.

Bocah tersebut tampak pasrah dan tak melawan ketika dijambak di depan umum.

Petugas gabungan dari Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Gresik, Reskrim Polsek Gresik Kota, serta Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) kemudian mendatangi lokasi kejadian.

Petugas juga mendatangi rumah pelaku berinisial AMC (40) dan korban dalam video tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Gresik Kota Ipda Eriq Panca menuturkan, AMC mulanya mengelak saat petugas gabungan mendatangi rumahnya.

Namun, kemudian petugas menunjukkan video yang merekam aksi kekerasannya.

Seketika, wajah AMC pucat. Dia pun akhirnya tak bisa membantah dan mengakui perbuatannya.

AMC juga meminta maaf dan berjanji tak akan mengulangi hal tersebut.

"Kami bersama tim gabungan yang ada di lokasi juga mewanti-wanti, jika terulang lagi penganiayaan terhadap anak (korban) maka tidak akan sungkan-sungkan membawanya ke ranah hukum," kata Eriq, Kamis (23/9/2021).

Menurut keterangan AMC, ayah dari anaknya yang berusia 10 tahun dan duduk di kelas V Sekolah Dasar (SD) tersebut telah pergi meninggalkan rumah tanpa alasan yang jelas.

AMC mengaku kesal lantaran anaknya tidak berkenan makan di lokasi dan berkeinginan untuk dibawa pulang saja.

Atas kejadian ini, petugas gabungan melakukan mediasi lantaran AMC mengaku menyesal dan berjanji tidak mengulangi perbuatannya.

Tidak hanya itu, AMC juga diminta untuk membuat surat pernyataan bermeterai. Penandatanganan disaksikan oleh wali kelas tempat anak AMC bersekolah.

Sementara itu, Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis melalui Kasatreskrim Iptu Wahyu Rizki Saputro mengatakan, kejadian ini harus menjadi pembelajaran bersama bagi semua pihak, terutama bagi orangtua.

"Agar yang bersangkutan tidak mengulanginya lagi dan juga menjadi pembelajaran bagi masyarakat bahwa anak mendapat perlindungan hukum dari berbagai jenis diskriminasi dan tindak kekerasan," tutur dia.

Sebelumnya, sebuah video singkat seorang anak mendapat perlakuan kasar berdurasi sekitar 10 detik viral di media sosial.

Video itu memperlihatkan seorang anak di bawah umur yang masih mengenakan seragam sekolah dijambak oleh seorang perempuan dewasa yang duduk di sampingnya.

Setelah diunggah di media sosial dan viral, video tersebut mendapat beragam komentar dari warganet.

Polisi pun akhirnya turun tangan melakukan penyelidikan hingga menemui ibu dan anak dalam video tersebut.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/24/052000178/sempat-berkilah-ibu-yang-jambak-anaknya-langsung-pucat-saat-polisi-datang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke