Salin Artikel

Selebgram Makassar Gelar Pesta Ultah Saat PPKM, Tamu yang Datang Dilarang Bawa Kamera

KOMPAS.com - Pesta ulang tahun yang digelar seorang selebgram Makassar, SD, dibubarkan oleh Satuan Tugas Pengurai Keramaian (Satgas Raika).

Acara tersebut diadakan di sebuah tempat pertemuan di Jalan Gontang Raya, Kecamatan Tamalate, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (29/8/2021) malam.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Makassar Iqbal Asnan mengatakan, pihaknya membubarkan pesta ulang tahun itu karena Makassar sedang menjalani PPKM Level 4.

“Kami mendapat laporan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) bahwa ada pesta ulang tahun. Aturannya tidak boleh bawa kamera, dan menggunakan gaun warna hijau. Jadi saya perintahkan Raika Kecamatan Tamalate, karena kita prioritaskan pengetatan wilayah,” ujarnya, Rabu (1/9/2021).

Iqbal menjelaskan, setibanya Satgas Raika di lokasi, Ketua Satgas mengimbau agar pesta dibubarkan.

Ia menyebutkan, saat itu pihak pelaksana bersikap kooperatif dan langsung menghentikan acara.

“Pendekatan yang dilakukan Ketua Satgas Raika Tamalate akhirnya berhasil membubarkan kegiatan,” ucapnya.

Menurut Iqbal, Satpol PP bakal membubarkan segala bentuk acara yang melanggar protokol kesehatan (prokes).


Segel tempat pesta ulang tahun selebgram Makassar

Buntut pesta ulang tahun selebgram Makassar itu, Satgas Raika menyegel tempat pertemuan yang menjadi lokasi kegiatan.

Penyegelan dilakukan karena tempat tersebut dinilai melanggar prokes di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 Kota Makassar.

Ia menegaskan, bila ada tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan dan melanggar aturan PPKM, pihaknya bakal menindaknya.

“Kita tidak pandang bulu dalam melakukan penindakan, demi menyelamatkan nyawa banyak orang. Ini sudah sesuai dengan surat edaran Wali Kota, terkait perpanjangan PPKM,” jelas Iqbal.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Makassar, Hendra Cipto | Editor: Dony Aprian)

https://regional.kompas.com/read/2021/09/02/063928578/selebgram-makassar-gelar-pesta-ultah-saat-ppkm-tamu-yang-datang-dilarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke