Salin Artikel

RSL Gejos Dapat Bantuan 200 Tempat Tidur, Bupati Gresik: Ini seperti yang Dipakai Atlet Olimpiade Tokyo

Namun, ada berbeda dengan penampakan tempat tidur yang diberikan ke tempat isolasi tersebut. Tempat tidur itu menggunakan kardus, serupa yang digunakan para atlet di kompleks atlet Olimpiade Tokyo 2020.

Meski berbahan dasar kardus, tempat tidur itu disebut kuat menopang beban pasien Covid-19.

"Kami terima bantuan dari perusahaan asal Thailand, 500 bed berbahan kardus serta bantal dan matras. Ini seperti yang dipakai atlet Olimpiade Tokyo," ujar Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani kepada awak media di sela acara penyerahan bantuan, Senin (9/8/2021).

Gus Yani menjelaskan, bantuan tempat tidur ini membantu melengkapi fasilitas isolasi terpusat di Gejos. 

Sebelumnya, tempat isolasi terpusat itu telah dilengkapi dengan dokter spesialis dan perawat yang berjaga 24 jam penuh.

Sementara itu,  mewakili pihak penyumbang, Managing Director SCG Indonesia Som Boon mengatakan, sebanyak 200 tempat tidur disalurkan pada tahap awal. Sisanya akan diberikan secara bertahap.

"Kami salurkan 500 bed berbahan dasar kardus, lengkap dengan matras, bantal serta selimut. Ini harganya per item sekitar Rp 1 juta. Semoga bermanfaat," tutur Som Boon.

Kendati berbahan dari kardus, namun tempat tidur ini dinilai cukup kuat dan kokoh. Bahkan, diklaim bisa digunakan menahan bobot pasien hingga mencapai 200 kilogram.

Selain ringan dan mudah dibentuk, tempat tidur ini juga dikenal ramah lingkungan.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/09/160148978/rsl-gejos-dapat-bantuan-200-tempat-tidur-bupati-gresik-ini-seperti-yang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke