Salin Artikel

Beredar Foto Bilyet Giro Rp 2 Triliun, Ini Klarifikasi Polda Sumsel

Sebelumnya, foto bilyet giro itu menyebar di grup WhatsApp dan diklaim sebagai uang sumbangan dari Heriyanti, anak Akidi Tio.

Dalam bilyet giro itu juga tertera nomor rekening penerima atas nama Heni Kresnowati.

"Iya betul (hoaks). Saya belum lihat bilyet gironya," kata Supriadi kepada wartawan di Mapolda Sumsel, Selasa (3/8/2021).

Supriadi menjelaskan, hari ini Heriyanti akan diperiksa lagi oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumsel terkait uang sumbangan senilai Rp 2 triliun.

Supriadi juga belum bisa memastikan kejelasan soal dana tersebut.

"Kita lihat nanti perkembangan dari Dirkimum," ujar dia.

Sementara itu, hingga Selasa siang, awak media belum melihat kedatangan keluarga Akidi Tio di Polda Sumsel.

Padahal, Heriyanti dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada pukul 09.00 WIB.

Kapolda Sumsel Irjen Eko Indra Heri sempat ikut dalam acara penyerahan bantuan 150 ton beras untuk masyarakat Palembang yang terdampak Covid-19 dari yayasan Buddha Tzu Chi.

Penyerahan bantuan secara simbolis itu dilakukan pada Selasa, pukul 08.00 WIB.

Namun, setelah acara selesai, ia pun langsung meninggalkan wartawan, serta enggan memberikan keterangan apa pun.

Selanjutnya, Eko memerintahkan Kabid Humas Polda untuk memberikan keterangan pers.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/03/123811878/beredar-foto-bilyet-giro-rp-2-triliun-ini-klarifikasi-polda-sumsel

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke