Salin Artikel

Varian Alpha dan Delta Ditemukan di Batam, Warga Diminta Waspada

Hal itu dinyatakan oleh Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad kepada Kompas.com melalui telepon, Minggu (25/07/2021). 

“Meski sudah sembuh, warga harus tetap waspada dan selalu mematuhi protokol kesehatan,” kata Amsakar.

Amsakar mengaku telah berkoordinasi dengan Balai Teknik Kesehatan Lingkungan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) selaku pihak yang melakukan pemeriksaan tes PCR seluruh warga Batam.

Dia menambahkan, varian baru Alpha dan Delta harus diwaspadai warga Batam karena lebih cepat penularannya dan lebih mematikan.

Ia mengimbau masyarakat Batam harus meningkatkan kewaspadaan, misal jika ada hal yang aneh dalam tubuh, segera dilawan dengan olahraga.

"Terapkan protkes yang ketat. Yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun atau handsanitizer, menjaga jarak atau menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas atau bepergian kecuali untuk keperluan sangat mendesak atau urgen," pungkas Amsakar.

PPKM Level 4 di Batam, pasien isolasi mandiri ditempatkan di lokasi khusus

Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengeluarkan kebijakan baru bagi para pasien positif Covid-19 yang saat ini tengah menjalankan isolasi mandiri (Isoman) di Batam, Kepulauan Riau.

Pasien yang sedang menjalani isoman di kediaman masing-masing akan dijemput dan dipindahkan ke lokasi karantina khusus. Hal ini dilakukan agar para pasien dapat menjalani karantina selama seminggu di lokasi khusus.

"Penanganannya akan sama dengan pasien OTG. Mereka dijemput dan akan dikarantina. Sebagian di Asrama Haji, sebagian lagi di lokasi baru yang akn disediakan nanti," kata Rudi melalui telepon, Kamis (22/7/2021).

Ia mengatakan, cara ini diyakini dapat mengendalikan penyebaran Covid-19. Sebab, pasien isoman benar-benar menjalani karantina dan terpisah dari keluarga yang masih sehat.

Pemkot Batam juga akan melakukan test antigen massal dengan target satu kelurahan untuk masing-masing kecamatan di Batam.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/25/153943378/varian-alpha-dan-delta-ditemukan-di-batam-warga-diminta-waspada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke