Salin Artikel

Putro Ijo, Sapi Kurban dari Jokowi untuk Masyarakat Aceh Besar

Rencananya, sapi tersebut akan disembelih pada hari raya Idul Adha 1442 Hijriah.

Sapi tersebut diserahkan melalui Bupati Aceh Besar Mawardi Ali di halaman Masjid Agung Al Munawarah Kota Jantho, Aceh.

Sapi kurban dari Jokowi itu berjenis simmental brahman cross angus.

Sapi itu berasal dari peternak Aceh Besar di Gampong Cot Mancang, dengan berat 1,02 ton.

“Semoga daging kurban ini bisa menjadi penyemangat bagi saudara kita yang membutuhkan dan menjadi semarak perayaan hari raya Idul Adha ini,” kata Nova kepada wartawan, Senin (19/7/2021).

Sang pemilik sapi, yakni Aditya, turut hadir pada acara penyerahan tersebut.

Adapun sapi yang diberi nama putro ijo ini telah menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan.

Presiden membayar putro ijo dengan harga Rp 105 juta.

Sapi berusia 5 tahun ini adalah satu dari tiga sapi yang ditawarkan Dinas Peternakan Aceh Besar kepada Sekretaris Negara untuk menjadi sapi kurban dari Presiden.

“Memang ada ditawarkan tiga ekor sapi kalau tidak salah, tapi alhamdulillah putro ijo yang dipilih Pak Presiden Jokowi, tentunya kami senang sekali,” ujar Aditya Kepada Kompas.com.

Aditya mengatakan, putro ijo adalah sapi asli Aceh, dan dibeli dari Kabupaten Aceh Besar.

“Kami sempat merawatnya selama 2 tahun dan kini putro ijo menjadi sapi kurban Pak Presiden, semoga berkah,” ujar Aditya.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Aceh Besar Eva Fitriani mengatakan, pihaknya terus memantau kesehatan dan perawatan sapi putro ijo. 

“Perawatan dan kesehatannya terus kami pantau, dan hingga saat diserahkan kepada Bupati Aceh Besar, putro ijo dalam keadaan sangat sehat dan layak kurban,” kata Eva.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/19/185102278/putro-ijo-sapi-kurban-dari-jokowi-untuk-masyarakat-aceh-besar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke