Salin Artikel

3 Dokter di Banyuwangi Meninggal karena Covid-19 dalam Sepekan, 140 Nakes Masih Dirawat

Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi dr Widji Lestariono mengatakan, dua orang merupakan dokter aktif dan satu pensiunan.

"Dokter Didik dan dokter Munandar. Beliau berdua merupakan dokter di klinik swasta. Juga ada dokter Sarwadi yang meninggal karena Covid-19. Namun beliaunya sudah pensiun," kata Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi dr Widji Lestariono saat dihubungi, Senin (12/7/2021).

Sementara itu, masih ada 140 tenaga kesehatan yang dirawat akibat positif Covid-19. Sebagian besar dari tenaga kesehatan itu menjalani isolasi mandiri.

"Namun beberapa harus menjalani isolasi di rumah sakit," kata Widji.  

Ia mengatakan ruang perawatan di rumah sakit rujukan penuh akibat lonjakan kasus Covid-19 beberapa minggu terakhir.

Saat ini, Banyuwangi berencana menambah jumlah rumah sakit rujukan untuk mengantisipasi ledakan kasus yang lebih masif.

"Ada tujuh RS yang kita siapkan lagi untuk rumah sakit rujukan. Ini masih proses," ungkapnya.

Widji mengatakan, lonjakan kasus Covid-19 di Banyuwangi diduga berasal dari varian delta. Meski hingga saat ini belum ada rilis resmi dari Balitbangkes Kementerian Kesehatan.

"Bisa jadi ini varian delta kalau kita lihat cepatnya penyebaran virus. Cuma itu yang bisa merilis adalah Litbangkes," kata dia.


Widji terus mengimbau masyarakat agar tetap disiplin protokol kesehatan. Sebab varian baru ini penularannya lebih cepat.

"Varian baru ini dicurigai penularannya bukan dari droplet lagi. Kalau droplet dengan jaga jarak 1,5 meter bisa terhindar dari penularan. Tapi virus delta ini dari airborne. Artinya virus sudah ada di udara," ungkapnya. 

Sehingga, jika berada dalam satu ruangan dengan seseorang yang terpapar Covid-19, kemungkinan individu di tempat itu bisa tertular jika tidak memakai masker.

"Itulah kenapa sangat penting menggunakan masker di saat seperti ini," tegasnya. 

Sebanyak 8.508 warga di Banyuwangi terkonfirmasi positif Covid-19 hingga Minggu (11/7/2021). Dari jumlah itu, 6.833 sembuh, 842 meninggal, dan 831 kasus aktif.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/12/182811378/3-dokter-di-banyuwangi-meninggal-karena-covid-19-dalam-sepekan-140-nakes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke