Salin Artikel

Gedung DPRD Jateng Tutup Sementara Setelah Ketua dan Belasan Pegawai Positif Covid-19

Penutupan sementara dilakukan mulai 18 Juni hingga 20 Juni 2021 di seluruh lantai pada gedung dewan untuk sterilisasi

Informasi penutupan ini tercantum dalam nota dinas bernomor 443.76/64/2021 dan ditandatangani Sekretaris DPRD Jateng Urip Sihabudin.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jateng Sukirman membenarkan adanya penutupan sementara di gedung yang disebut Gedung Berlian tersebut.

"11 Orang PNS Sekwan Covid. Untuk mencegah penyebaran (Covid-19). Ruangan disemprot disinfektan," kata Sukirman kepada wartawan, Jumat (18/6/2021).

Saat ini, PNS Setwan DPRD Jateng yang positif Covid-19 dikarantina di Mess DPRD Jateng di kawasan Papandayan dan Guntur dengan diberi perawatan dan asupan gizi yang cukup.

Sementara, tiga legislator yang terpapar salah satunya merupakan Ketua DPRD Jateng Bambang Kusriyanto dan sudah menjalani karantina sejak satu pekan lalu.

Sedangkan, terkait kegiatan kedewanan seperti rapat dewan sementara waktu dilakukan secara daring.

"Rapat melalui Zoom meeting karena sedang membahas RPJMD, LKPJ, dan lainnya," ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/18/184813878/gedung-dprd-jateng-tutup-sementara-setelah-ketua-dan-belasan-pegawai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke