Salin Artikel

Belasan Pegawainya Positif Covid-19, BPN Blora Tak Menerima Tamu Kantor

BLORA, KOMPAS.com - Sebanyak 12 pegawai Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertahanan Nasional (ATR/BPN) Kabupaten Blora, dinyatakan positif Covid-19.

Kasi Penetapan Hak dan Pendaftaran BPN Blora, Tunggal menjelaskan awal mula adanya 12 pegawai yang positif Covid-19.

"Ceritanya ada yang merasa sakit, merasa meriang, atau kurang enak badan, terus mereka melaksanakan swab, ternyata positif, akhirnya isolasi mandiri," ucap Tunggal saat dihubungi Kompas.com, Kamis (17/6/2021).

Di saat yang hampir bersamaan, ada juga seorang pegawai yang meninggal. Namun, Tunggal belum dapat memastikan terkait penyebab meninggalnya pegawai tersebut.

"Kalau masalah Covid-19 atau tidak itu belum ada konfirmasi resmi dari rumah sakit," katanya.

Menurutnya, dari 15 pegawai yang melakukan swab tes PCR, didapatkan hasil sebanyak 12 orang yang positif Covid-19. Sehingga 12 pegawai tersebut melakukan isolasi mandiri.

Selain itu, agar kondisi tersebut tidak menular ke pegawai yang lainnya, maka BPN Blora kemudian melakukan work from home (WFH).

"Kami 75 persen WFH, 25 persen kerja di kantor," ujarnya.

Meski memberlakukan WFH bagi para pegawainya, Tunggal mengaku kantornya tetap beroperasi selama jam kerja dan tidak melayani tamu kantor.

"Pelayanan tetap berjalan meskipun tidak bisa seperti biasanya karena kami juga WFH. Jadi kami tidak menerima tamu, kalau bisa online ya online," jelasnya.

Berdasarkan monitoring data Covid-19 Kabupaten Blora, per tanggal 17 Juni 2021, terdapat 8056 kasus positif.

Dengan jumlah yang dinyatakan sembuh sebanyak 7008 orang, meninggal sebanyak 417 orang, dirawat di rumah sakit sebanyak 57 orang, isolasi mandiri sebanyak 574 orang dengan total pemeriksaan swab sebanyak 31.454 orang.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/17/155251478/belasan-pegawainya-positif-covid-19-bpn-blora-tak-menerima-tamu-kantor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke