Salin Artikel

Belajar Teknik dari YouTube, Tukang Kayu Ini Curi Motor di 10 TKP

Pria tersebut adalah KR atau Khoirul Rochman (31), warga Desa Sukodadi, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Dia melakukan aksinya dengan mempelajari sejumlah video di YouTube.

Berhenti menjadi tukang kayu karena pandemi

Kasat Reskrim Polres Jombang AKP Teguh Setiawan mengungkapkan, pelaku merupakan seorang tukang kayu. Profesi itu dijalani sejak lama dan menjadi sumber penghasilan utama.

Namun, lanjut Teguh, pelaku mengaku kehilangan pendapatan dan pekerjaan akibat pandemi Covid-19, sehingga nekat menjadi pencuri.

Dalam setahun terakhir, ungkap dia, pelaku telah melakukan pencurian motor di 10 tempat berbeda, di Jombang dan Mojokerto.

"Selama pandemi dia sudah tidak bekerja. Sebelumnya dia adalah tukang kayu," kata Teguh, di Mapolres Jombang, Selasa (15/6/2021).

Aksi pelaku terungkap lantaran, polisi mendapatkan laporan hilangnya 2 motor milik warga di tempat berbeda, pada 8 dan 11 Juni 2021.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelaku mencuri motor di tempat sepi. Setiap aksinya, pelaku membawa kunci duplikat atau alat perusak kunci.

Menurut Teguh, jika kunci duplikat tidak ada yang cocok atau motor korban dikunci stang, pelaku akan menggunakan alat perusak kunci.

Adapun teknik menyiapkan kunci duplikat atau cara merusak kunci motor, dipelajari secara otodidak dari YouTube.

"Sesuai pengakuan, dia belajar untuk membuka kunci dari channel YouTube," kata Teguh.

Dijual dengan harga bervariasi

Motor yang dicuri pelaku dari berbagai tempat, dijual dengan harga bervariasi, antara Rp. 900.000 hingga Rp. 1,5 juta.

Hasil penjualan motor hasil curian, digunakan untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.

Polisi akhirnya meringkus pelaku saat berada di wilayah Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (12/6/2021).

KR, kata Teguh, sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Mapolres Jombang.

Dia dijerat dengan pasal 363 ayat (1) butir ke-3 KUHP, dengan ancaman pidana penjara paling lama tujuh tahun.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/15/154734078/belajar-teknik-dari-youtube-tukang-kayu-ini-curi-motor-di-10-tkp

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke