Salin Artikel

Orang Mabuk Ricuh di Rumah Duka Wagub Papua, Polisi Sempat Keluarkan Tembakan Peringatan

Kondisi ini terjadi setelah jenazah Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal diterbangkan dari Jayapura menuju Timika.

Beberapa massa yang berduka dan bertahan di lokasi tersebut ternyata diketahui sedang dalam keadaan mabuk.

Keributan tersebut membuat aparat keamanan yang berada di lokasi terpaksa melepaskan tembakan peringatan untuk menenangkan massa.

Kapolda sesalkan adanya keributan

Saat situasi mulai kondusif, massa ditemui oleh Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri dan perwakilan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua.

Adapun lokasi rumah duka Wagub Papua tepat bersebelahan dengan Rumah Dinas Kapolda Papua.

Kapolda Papua, Irjen Mathius D Fakhiri menyesalkan keributan tersebut karena terjadi di tengah keluarga yang sedang berduka.

"Tadi (ribut) karena (pembahasan) pembagian kelompok. Itu yang sangat disayangkan oleh kami termasuk keluarga yang berduka, ini sudah keluar dari budaya, mereka minum (alkohol) lalu ribut cari persoalan," ujarnya di Jayapura, Minggu (23/5/2021) malam.


Usai menyelesaikan keributan, Fakhiri sempat bertemu dengan pihak keluarga yang tengah berduka untuk membicarakan agenda ibadah pascameninggalnya Klemen Tinal.

Telah disepakati, pelaksanaan ibadah yang akan dimulai pada Senin (24/5/2021) malam, akan dijaga oleh Personel Brimob.

"Dari pihak kepolisian tadi kami sudah sampaikan (ke pihak keluarga) malam ini terakhir orang ribut di atas (rumah duka). Akan kita tempatkan anggota Brimob dan Polresta Jayapura di dalam rumah duka dan di luar. Yang di dalam kediaman bapak Wagub sudah disepakati hanya keluarga," kata dia.

Selain itu, aparat keamanan akan bertindak tegas bila ada masyarakat yang mabuk dan berpotensi mengacaukan situasi keamanan.

"Tadi sudah disepakati, mulai malam ini kalau ada yang mabuk dan berkeliaran akan ditahan di Polresta Jayapura," kata Fakhiri.

Wakil Gubernur Klemen Tinal meninggal dunia di RS Abdi Waluyo Menteng, Jakarta, Jumat, sekitar pukul 04.00 WIB.

Klemen Tinal lahir di Beoga, Kabupaten Puncak, pada 23 Agustus 1970.

Klemen Tinal sudah cukup lama berkecimpung di dunia politik. Dia pernah menjabat Bupati Mimika pada 2001-2006 dan 2008-2013.

Kemudian pada 2014, Klemen Tinal dilantik menjadi Wakil Gubernur Papua hingga saat ini.

Selain sebagai Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal juga menjabat Ketua DPD Golkar Papua, Ketua Percasi Papua dan Ketua DPP Perserosi.

Dari Jakarta, jenazah Klemen Tinal diterbangkan pada Sabtu pagi dan tiba di Jayapura pada sore hari.

Jenazah akan disemayamkan di Gedung Negara yang merupakan rumah jabatan Gubernur Papua.

Pemakaman Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal akan dilakukan Senin (24/5/2021) di Kabupaten Mimika.

Pada Sabtu (22/5/2021) malam, pihak keluarga yang berduka sempat melakukan perusakan rumah jabatan Wakil Gubernur Papua sebagai bagian dari tradisi kedukaan di Papua.

Saat ini jenazah Klemen Tinal telah berada dan disemayamkan di rumah pribadi Klemen Tinal di Timika.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/23/220311778/orang-mabuk-ricuh-di-rumah-duka-wagub-papua-polisi-sempat-keluarkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke