Salin Artikel

Gunung Sinabung Meletus, 3 Desa Terdampak Abu Vulkanik Cukup Parah

Salah satu gunung api paling aktif di Pulau Sumatera itu menyemburkan abu vulkanik dan awan panas, dengan tinggi kolom abu mencapai 3.000 meter dari puncak gunung.

‎Petugas pos pemantau Gunung Sinabung Armen Putra mengatakan, erupsi Gunung Sinabung terjadi pada pukul 04.48 WIB.

Erupsi terekam seismogram dengan amplitudo maksimum 120 milimeter dan durasi 11 menit 18 detik.

"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah Timur dan Selatan," kata Armen saat dihubungi, Rabu.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kato juga telah menerjunkan sejumlah personel dan relawan untuk melakukan operasi pembersihan dan penyelamatan di sana.

Akibat erupsi tersebut, tiga desa di Kecamatan Nanan Teran terpapar abu vulkanik cukup parah.

Tiga desa tersebut yakni Desa Naman, Ndeskati, dan Kuta Rakyat.

"Laporan yang masuk pada kami baru tiga desa itu. Kemungkinan besar jumlah daerah yang terpapar abu akan bertambah, karena laporan lengkap dari lapangan belum kami terima," kata Kepala Pelaksana BPBD Karo Juspri Mahendra Nadeak saat dihubungi, Rabu.

Dia menyebutkan, abu vulkanik di tiga desa tersebut menutupi permukiman, ladang, dan fasilitas umum di sana.

BPBD telah mengerahkan personel dan relawan, termasuk armada pemadam kebakaran untuk melakukan pembersihan abu dari jalanan, rumah warga, dan ladang.

"Kalau di ladang, kami ada blower. Kalau kondisi tidak hujan, pembersihan abu di ladang akan maksimal," kata dia.


Abu vulkanik hingga ke Kota Medan

Tak hanya itu, abu vulkanik yang disemburkan Gunung Sinabung juga terbawa hingga ke Medan.

Sebagian besar warga melaporkan bahwa abu vulkanik tipis terlihat di jalanan dan kendaraan yang mereka parkir di luar rumah.

Menurut Juspri, abu vulkanik yang terpantau hingga ke Medan itu karena terbawa angin ke arah Timur.

"Angin memang cukup kencang di atas, mengarah ke arah Timur," kata dia.

Debu ini kemungkinan besar juga terbawa ke kawasan Sibolangit di Deli Serdang hingga Pancur Batu.

Masyarakat diimbau untuk tetap menggunakan masker ketika beraktivitas di luar ruangan.

Apalagi abu vulkanik bisa berdampak terhadap gangguan pernapasan.

Gunung Sinabung yang memiliki ketinggian 2.460 meter di atas permukaan laut (mdpl) itu masih berstatus siaga atau level III.

Masyarakat diminta agar tidak melakukan aktivitas di desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius radial 3 kilometer dari puncak Gunung Sinabung.

Radius sektoral 5 kilometer untuk sektor Selatan, Timur, dan 4 kilometer untuk sektor Timur dan Utara.

Masyarakat yang berada dan bermukim di dekat sungai-sungai yang berhulu di Gunung Sinabung juga diminta agar tetap waspada terhadap bahaya lahar.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/19/122504178/gunung-sinabung-meletus-3-desa-terdampak-abu-vulkanik-cukup-parah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke