Salin Artikel

Pantai Anyer dan Tempat Wisata di Kabupaten Serang Ditutup

SERANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Serang, Banten memutuskan untuk menutup seluruh destinasi wisata. Termasuk kawasan objek wisata Pantai Anyer hingga Cinangka.

"Iya, Pantai Anyer sampai Cinangka dan (destinasi) wisata lainnya ditutup," kata Juru Bicara Satuan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Serang dr. Agus Sukmayadi kepada Kompas.com. Minggu (16/5/2021).

Penutupan tersebut menindaklanjuti adanya Instruksi Gubernur Nomor: 556/901-Dispar/2021 tentang penutupan sementara destinasi wisata dampak libur Hari Raya Idul Fitri tahun 2021 di Provinsi Banten.

"Sesuai ketentuan dan hasil koordinasi dengan Ibu Bupati, Forkopimda dan Satgas Covid-19 Kabupaten serang akan menindaklanjuti instruksi Gubernur tentang penutupan destinasi wisata yang berada di wilayah Serang," ujar Agus.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan, petugas gabungan akan turun langsung bersama untuk menjalankan Instruksi Gubernur Banten tersebut, dengan menutup destinasi wisata yang ada di sepanjang Anyer.

"Wisatawan yang terlanjur datang sejak Sabtu kemarin, untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan bergegas untuk kembali ke tempat asalnya," kata Edy.

Penyekatan juga dilakukan di seluruh gerbang tol menuju kawasan destinasi wisata terutama Anyer hingga Carita seperti di Serang Timur, Serang Barat, Cilegon Timur dan Cilegon Barat.

Petugas melakukan pemeriksaan seluruh kendaraan dan menanyakan tujuan dan identitas pengendara.

Jika didapati ingin berwisata, petugas akan memutarbalikkan kendaraan.

"Kita dari Polda Banten akan meningkatkan penyekatan guna mencegah wisatawan yang ingin berwisata," kata Edy.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/16/105102278/pantai-anyer-dan-tempat-wisata-di-kabupaten-serang-ditutup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke