Salin Artikel

Kronologi 3 Sopir Tewas Tertimpa Truk Muatan 15 Ton Saat Bantu Teman Ganti Ban Pecah di Tol Purbaleunyi

Tiga korban adalah Sandi (27) warga Bandung Barat, Nanda Pratama Putra (37) warga Kota Bandung, dan Jajang Warga Cianjur.

Peristiwa tersebut berawal saat truk yang dibawa oleh Heri Sutrisna (38) warga Sumedang alami pecah ban pada Sabtu dini hari.

Heri kemudian memberhentikan truk yang bermuatan 15 ton itu di kilometer 77 ruas tol Jakarta-Bandung.

Di belakang truk yang dikendarai Heri ada truk muatan pakan sapi dari Cibitung menuju Cianjur yang beriringan dibawa oleh tiga korban.

Mengetahui ada truk yang pecah ban, mereka berhenti untuk membantu.

Menurut Heri, saat melepaskan baut dan mengganti ban pecah yang posisinya ada di dala, dongkrak yang dipasang lepas.

Truk pun jatuh miring mengenai tiga korban yang ada di bawah nya.

"Tiga korban ini berniat membantu saya dengan memasangkan dongkrak. Tapi saat melepaskan baut, ban pecah dan posisinya ada di bagian dalam. Dongkrak yang dipasang itu lepas dan truk jatuh miring tepat di ketiga korban di bawahnya," kata Heri seperti dikutip dari TribunJabar.id.

"Kami ingin tahu lebih dalam terkait penyebab dari insiden ini yang kemungkinan ada unsur kelalaian atau tidak. Jika tidak ada, ya kendaraannya kami kembalikan dan memfasilitasi agar keluarga korban mendapatkan santunan dari perusahaan angkutannya," ujar Rangga.

Rangga mengatakan dari hasil pemeriksaan, tiga korban dan sopir yang truknya alami pecah ban tak saling kenal.

Namun mereka bergabung dalam salah satu komunitas di media sosial, sehingga saling membantu ketika ada masalah di jalan.

"Ya, begitu halnya ketika truk yang dikemudikan Heri si sopir yang bannya pecah, maka dengan cepat tiga sopir lain langsung memberikan bantuan," ucapnya
.
Pada saat kejadian tiga korban ini mendapatkan giliran membuka baut ban bagian belakang. Sementara poisisi Heri berada di belakang tiga korban.

Namun dongkrak terlepas sehingga truk bermuatan pakan seberat 15 ton menimpa ketiganya.

"Si sopir yang alami pecah ban justru posisi berdirinya di belakang ketiga korban sehingga dia dapat segera selamatkan diri," katanya.

Ia mengatakan para korban tewas sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak, Purwakarta.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul KRONOLOGI DETIK-DETIK 3 Sopir Baik Hati Tewas, Lagi Bantu Teman Ganti Ban Pecah Malah Tertimpa Truk

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul TERUNGKAP, Ternyata Sopir yang Alami Pecah Ban Posisinya di Sini sehingga Selamat dari Insiden Maut

https://regional.kompas.com/read/2021/05/02/154500978/kronologi-3-sopir-tewas-tertimpa-truk-muatan-15-ton-saat-bantu-teman-ganti

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke