Salin Artikel

Pengetatan Pemudik di Jateng, Ganjar: Justru Banyak Warga Keluar daripada yang Datang

SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut pantauan mudik selama dilakukan pengetatan saat ini justru lebih banyak warga yang keluar ketimbang yang masuk ke Jawa Tengah.

Menurutnya, warga Jateng sudah ada yang menyempatkan pulang sebelum ada larangan mudik yang ditetapkan 6 hingga 17 Mei 2021.

“Mungkin karena sudah nggak ada kerjaan di sana dan memang ada situasi yang harus pulang dia pulang, dan ketika itu waktunya di luar ketentuan yang dilarang ya memang tidak apa apa. Yang penting punya surat atau tidak, sudah cek kesehatan atau belum, sudah tes atau belum," kata Ganjar di kantornya, Jumat (30/4/2021).

Ganjar menilai jika masyarakat bisa mengikuti regulasi sebenarnya tidak perlu ada peraturan ketat soal mudik.

Menurutnya, kebijakan larangan mudik ditetapkan lantaran masih banyak masyarakat yang tidak taat peraturan.

“Kalau tidak taat kan bahaya, udah bahaya nular, kayak kejadian Pati yang jadi perhatian saya, karena ini dari mudik. Sudah dari mudik, ngundang wong, terus kemudian semua berkumpul, ya sudah. Kalau udah gitu orang menyepelekan semua,” ujarnya.

Ganjar menilai jika persoalan aturan mudik sudah disepelekan, dampaknya akan mengkhawatirkan karena berpotensi penularan yang tinggi.

“Maka saya memohon kepada masyarakat untuk ayo bareng-bareng kita jaga agar semuanya sehat, semuanya selamat,” tegasnya.

Menurutnya, sebenarnya peraturan dibuat hanya sebagai instrumen pengingat saja sebab yang dibutuhkan adalah kesadaran.

“Kalau orang sudah sadar, ya saya sadar maka jalan. Seperti Taiwan, Taiwan itu satu negara kecil yang kenapa itu dilakukan karena masyarakat sadar. Yang meninggal sedikit banget, yang kena sedikit, yang meninggal kalau enggak salah enggak sampai 10 ya di Taiwan. Itu semua mengatakan, ‘karena kami sadar untuk menjaga bersama-sama’, yang kita butuhkan narasi begini,” jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/30/175449578/pengetatan-pemudik-di-jateng-ganjar-justru-banyak-warga-keluar-daripada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke