Salin Artikel

Risma Temui Keluarga Awak KRI Nanggala-402, Beri Dukungan Moril

GRESIK, KOMPAS.com - Menteri Sosial Tri Rismaharini bersama dengan istri Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Veronica Yudo Margono dan istri Koarmada II Surabaya Ria ING Sudihartawan, mendatangi kediaman Kapten Yohannes yang berada di Perumahan Kota Baru Driyorejo (KBD), Gresik, Minggu (25/4/2021).

Turut dalam kunjungan ini, Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani serta Dandim 0817 Gresik Letkol Inf Taufik Ismail.

Mereka mendatangi tempat tinggal Kapten Yohannes yang merupakan prajurit awak kapal selam KRI Nanggala-402, dan menemui pihak keluarga untuk memberikan dukungan moril.

"Hanya memberikan nasihat, supaya sabar (para istri prajurit kru KRI Nanggala-402)," ujar Risma kepada awak media, sebelum meninggalkan lokasi, Minggu.

Selain istri Kapten Yohannes, beberapa istri kru KRI Nanggala-402 yang berkediaman di Gresik juga turut hadir dalam agenda tersebut.

Risma bersama rombongan, sebelum ke Gresik juga melakukan agenda serupa menemui istri kru KRI Nanggala-402 yang berada di Surabaya dan Sidoarjo.

Semula ada enam orang prajurit asal Gresik yang menjadi kru KRI Nanggala-402.

Namun, diketahui ada satu orang yang sudah berpindah domisili ke Surabaya, keluarga Kapten I Gede Kartika, sehingga tinggal menyisakan lima orang.

"Kami memberikan semangat, memberikan doa terbaik. Mudah-mudahan Allah SWT, memberikan pertolongan prajurit yang sedang bertugas," tutur Gus Yani-sapaan Fandi Akhmad Yani.

Sebelum bergabung bersama rombongan Mensos Risma, Gus Yani menyempatkan mengunjungi kediaman Serda Harmanto yang berada di Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, untuk menemui istri dan juga ketiga anak Serda Harmanto.

Adapun KRI Nanggala-402 dinyatakan hilang kontak di Selat Bali pada Rabu (21/4/2021) dini hari lalu.

https://regional.kompas.com/read/2021/04/25/222252778/risma-temui-keluarga-awak-kri-nanggala-402-beri-dukungan-moril

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke