Salin Artikel

Oknum Anggota Brimob Diduga Selingkuh dengan Dokter Istri Polisi, Ini Faktanya

KOMPAS.com - Seorang oknum anggota Brimob di Namlea, Kabupaten Buru, Maluku, berinisial Briptu MM diduga selingkuh dengan seorang dokter berinsial TNP.

Perselingkuhan keduanya terbongkar setelah mertua Briptu MM menangkap basah keduanya di sebuah kamar di BTN Bukit Permai kawasan Lala, Desa Namlea, Minggu (4/4/2021) lalu.

Diketahui, rumah tersebut merupakan tempat tinggal sang dokter selama bertugas di Namlea.

Keduanya sudah memiliki keluarga, TNP merupakan istri seorang anggota Polri yang bertugas di Polsek Baguala Ambon.

Saat ini, kasus dugaan perselingkuhan itu ditangani Polres Pulau Buru.

Berikut faktanya yang Kompas.com rangkum:

Terungkapnya kasus perselingkuhan ini setelah keduanya tertangkap basah oleh R, yang tak lain adalah mertua Briptu MM.

Saat itu, R datang ke tempat tinggal TNP di BTN Bukit Permai. Di sana, R bertanya dengan siapa ia tinggal, sang dokter lalu menjawab dengan suaminya.

Jawaban TNP lalu dibantah R yang menyebut bahwa suami sang dokter sedang bertugas di Ambon.

TNP lalu menutup pintu, dan mertua MM langsung mendorong dan masuk menuju kamar tidur.

Saat itu, betapa terkejutnya R, melihat menantunya sedang berada di dalam kamar tanpa mengenakan baju.

Sempat terjadi cekcok antara R dan Briptu MM. Saat itu, MM langsung membekap mulut mertuanya.

Beruntung R berhasil kabur dan berteriak minta tolong. Warga yang mendengar itu langsung berdatangan dan kemudian melaporkannya ke polres setempat.

Kepala Satuan Brimob Polda Maluku Kombes Pol M Guntur mengatakan, kasus tersebut telah ditangani Polres Buru.

Ia pun meminta agar kasus tersebut dikonfirmasi ke Kapolres Pulau Buru.

"Oh kasus itu (perselingkuhan) itu sudah ditangani di Polres Pulau Buru," kata Guntur kepada Kompas.com saat dihubungi via telepon seluler, Sabtu (10/2021).

"Nanti ditanyakan penanganannya ke Kapolres, saya lagi di Papua," lanjutnya.

 

Paur Subag Humas Polres Pulau Buru Aipda Jamaludin mengatakan, kasus dugaan perselingkuhan antara Briptu MM dan dokter TNP sudah dilaporkan ke polres pada hari yang sama saat pengerebak tersebut.

Namun, pihaknya belum meminta keterangan keduanya terkait dengan kajadian itu.

"Pas pada tanggal 4 itu dilaporkan ke Polres. Tapi saat ini kita belum minta keterangan baik dari Briptu MM maupun dari TNP," Jamaludin saat dihubungi Kompas.com dari Ambon.

Kata Jamaludin, kasus tersebut tengah ditangani pihaknya.

"Iya itu soal perzinahan kasusnya sekarang sudah ditangani," ungkapnya.

Namun, lanjutnya, Polres Buru hanya menangani kasus yang terkait dengan pidana umum, untuk kasus yang berkaitan dengan anggota ditangani langsung oleh Propam Polda Maluku.

"Untuk pidana umumnya itu ditangani di Polres lalu karena dia anggota Brimob jadi proses etiknya di Propam kita tangani pidana umum saja," jelasnya.

 

(Penulis : Kontributor Ambon, Rahmat Rahman Patty | Editor : Khairina)

https://regional.kompas.com/read/2021/04/11/083411878/oknum-anggota-brimob-diduga-selingkuh-dengan-dokter-istri-polisi-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke