Salin Artikel

Ridwan Kamil Tantang Dubes Denmark Bermain Bulu Tangkis, Ini Makna di Balik Pertandingannya...

Dalam pertandingan tersebut, pria yang akrab disapa Emil itu menang langsung dalam dua gim dengan skor 15-7 dan 16-14.

Sempat tertinggal telak di gim pertama, Lars Bo Larsen memberikan perlawanan yang sengit saat memasuki gim kedua.

Saat skor 14-14, Emil mampu mendulang dua angka beruntung sehingga memenangi gim kedua dengan skor 16-14.

Usai pertandingan, Emil memuji penampilan Lars Bo Larsen. Meski sudah tidak bermain selama 10 tahun, kata Emil, Lars Bo Larsen dapat bermain dengan apik dan memberikan perlawanan.

"Denmark terkenal sebagai salah satu negara Eropa yang hebat dalam bulu tangkis. Terbukti Pak Dubes juga 10 tahun tidak bermain, tapi luar biasa permainannya," kata Emil usai pertandingan, Sabtu.

Jajaki peluang kerja sama

Dalam kesempatan itu, Emil dan Lars Bo Larsen menjajaki peluang kerja sama.

Menurut Emil, olahraga punya peran penting sebagai sarana diplomasi, perdamaian, dan persatuan.

Emil menegaskan, diplomasi tidak hanya terkait urusan serius.

"Persahabatan diplomasi tidak hanya urusan serius, bisa council diplomacy, bisa sport diplomacy, bisa macam-macam. Yang penting Indonesia-Denmark selalu bersatu dalam kebersamaan, saling pengertian tentunya melalui olahraga," tutur Emil.


Sementara Lars Bo Larsen terkesan dengan kemampuan Emil bermain bulu tangkis.

Pada kesempatan itu, Dubes Denmark untuk Indonesia itu juga mengaku sedih dengan insiden didepaknya tim Indonesia dari kejuaraan All England.

Lars Bo Larsen mengaku, selalu melihat para atlet bulu tangkis Indonesia bertanding di segala kompetisi.

"Saya selalu melihat para atlet bulu tangkis Indonesia sejak kecil bermain di segala kompetisi termasuk All England. Kita sedih karena Indonesia tidak bisa ikut dalam kompetisi All England. Akan tetapi saat ini saya senang bisa bermain bersama Indonesia untuk pertandingan persahabatan ini. Terima kasih," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/03/28/090200378/ridwan-kamil-tantang-dubes-denmark-bermain-bulu-tangkis-ini-makna-di-balik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke