Salin Artikel

Muncul Klaster Senam Tasikmalaya, Sempat Berwisata dan 47 Orang Positif Covid-19, Dijemput 15 Ambulans

Hingga kini ada 47 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

Mereka dikarantina terpusat di Asrama Haji Kemenag, Bojong Koneng, Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.

Mereka diketahui sempat berwisata ke objek wisata Gunung Papandayan, Garut, Jawa Barat.

Awal dari pelacakan kasus, ada 48 orang yang diswab dengan hasil 21 orang positif dan harus menjalani isolasi mandiri.

"Hasil swab test terhadap 48 orang itu, sebanyak 21 diantaranya terkonfirmasi positif," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Tasikmalaya, Atang Sumardi, seperti dilansir dari Tribun Jabar, Kamis (11/3/2021).

"Namun, saat hasil swab terakhir menjadi bertambah dan menular," kata Atang.

“Jadi 47 orang jumlah yang positif dari sebagian hasil tracing yang di-swab. Mungkin ada penambahan, jadi mungkin saja nantinya bakal ada penambahan. Itu hasil tracing yang anggota klub senam dan keluarganya. Yang di-swab sudah banyak,” tambah Atang.

Untuk mencegah penularan lebih jauh, pemkab memutuskan agar melakukan karantina terpusat di asrama haji.

"Makanya kita jemput untuk dilakukan isolasi terpusat supaya tak menyebar lagi di ruang isolasi darurat asrama haji Singaparna," ujarnya.

“Alhamdulillah, paguyuban ambulans pengurusnya solid. Mereka membantu, karena akan memang kewalahan kalau ditangani oleh satu dua ambulans di puskesmas. Itu tidak bakalan bisa dengan segera cepat gitu kan, jadi mereka membantu,” tambahnya.

Sampai di asrama haji, 47 orang itu menjalani pemeriksaan dan tiga di antaranya diperbolehkan kembali pulang.

"Jadi yang di Asrama haji sekarang ada 44 orang yang menjalani isolasi terpusat. Tadi sesuai hasil pemeriksaan awal ada 3 orang yang bisa melanjutkan isolasi mandiri di rumahnya karena kondisinya tinggal penyembuhan saja," jelas dia.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Tasikmalaya, Irwan Nugraha | Editor: Khairina), Tribun Jabar

https://regional.kompas.com/read/2021/03/12/111630678/muncul-klaster-senam-tasikmalaya-sempat-berwisata-dan-47-orang-positif

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke