Salin Artikel

Covid-19 di Bali, Sehari Bertambah 494 Pasien, Didominasi Klaster Keluarga, Kantor, dan Upacara Adat

Penambahan kasus meroket tajam hingga dua kali lipat dari hari sebelumnya yakni 247 kasus.

Menurut catatan Kompas.com, penambahan kasus Covid-19 tersebut adalah angka tertinggi di Bali sejak Maret 2020.

Kepala Dinas Kesehatan Bali Ketut Suarjaya mengatakan tingginya penularan di Bali didominasi dari klaster keluarga, upacara adat, dan perkantoran.

Sementara itu menurut Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Bali Dewa Made Indra penambahan kasus 494 pasien didominasi tranmisi lokal.

"Terkonfirmasi sebanyak 494 orang, (di mana) 456 orang melalui transmisi lokal dan 38 pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN)," kata Dewa Made dalam keterangan tertulis, Rabu.

Sedangkan untuk kasus pasien sembuh pada Rabu (21/1/2021) bertambah 246 orang dan enam pasien meninggal dunia.

Dengan penambahan 494 kasus, secara komulatif pasien terkonfirmasi di Bali sebanyak 22.423 orang. Pasien sembuh sebanyak 19.179 orang (85,53 persen) dan pasien meninggal sebanyak 607 orang atau 2,71 persen.

Denda Rp 100.000 untuk pelanggar protokol kesehatan

Sementara itu untk menekan angka penyebaran Covid-19 di Bali, Gubernur Bali telah mengeluarkan Surat Edaran nomo 01 Tahun 2021 pada 6 Januari 2021.

Surat edaran tersebut terkait Pelaksaaan Kegiatan Masyarakat dalam Tatanan Kehidupan Era baru di Provinsi Bali.

SE yang mengatur tentang PPKM ini menekankan kembali Pergub No. 46 Tahun 2020, yang mengatur tentang sanksi administratif bagi pelanggar protokol kesehatan.

Besaran denda yang diterapkan adalah Rp 100.000 bagi perorangan dan Rp 1 juta bagi pelaku usaha dan tempat fasilitas umum lainnya.

"Dukungan sepenuh hati dari masyarakat tentunya sangat dibutuhkan untuk memutus penyebaran Covid-19 yang semakin masif di tahun 2021 ini. Tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan kapan pun dan dimana pun," kata Dewa Indra.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Imam Rosidin | Editor: David Oliver Purba)

https://regional.kompas.com/read/2021/01/21/07370011/covid-19-di-bali-sehari-bertambah-494-pasien-didominasi-klaster-keluarga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke