Salin Artikel

Banjir di Kalsel Juga Sebabkan Longsor, Satu Orang Tertimbun

PELAIHARI, KOMPAS.com - Hujan terus mengguyur seluruh wilayah Kalimantan Selatan (Kalsel).

Hingga Jumat (15/1/2021), sejumlah kabupaten dan kota masih terendam banjir.

Selain banjir, hujan juga menyebabkan tanah longsor di Desa Tungkaran, Kabupaten Tanah Laut.

Akibatnya, satu orang dinyatakan hilang tertimbun.

Kasat Sabhara Polres Tanah Laut AKP Adenan mengatakan, sudah mengecek lokasi tanah longsor.

"Betul ada warga setempat yang tertimbun longsor, satu orang," ujar AKP Adenan dalam keterangan yang diterima, Jumat.

Proses pencarian korban yang diketahui bernama Mastuah, kata Adenan, belum bisa dilakukan karena kondisi di lokasi kejadian tidak memungkinkan.

"Saat mendekati lokasi kami sudah terhalang longsor," ungkapnya.

Di sekitar lokasi juga masih berlangsung hujan deras sehingga dikhawatirkan terjadi longsor susulan.

Untuk saat ini, proses pencarian masih menunggu koordinasi dengan seluruh potensi SAR.

"Kondisinya tidak memungkinkan untuk melakukan pencarian. Selain hujan masih terus turun, longsor juga masih berlangsung," jelasnya.

Dia pun mengimbau warga yang tempat tinggalnya berada di bawah bukit, agar segera mengungsi ke tempat yang aman.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/15/11485741/banjir-di-kalsel-juga-sebabkan-longsor-satu-orang-tertimbun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke