Salin Artikel

Distribusi Vaksin Sinovac Diprioritaskan untuk 3 Daerah di Jateng

SEMARANG, KOMPAS.com - Ada tiga daerah yang menjadi prioritas distribusi vaksinasi Sinovac tahap pertama di Jawa Tengah pada 14 Januari 2021.

Tiga daerah tersebut yakni, Kota Semarang, Kota Solo dan Kabupaten Semarang.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, distribusi vaksin menyusul terbitnya izin penggunaan darurat dari badan pengawasan obat dan makanan (BPOM) atau emergency use authorization (EUA).

"Vaksin diprioritaskan di tiga daerah karena jumlahnya terbatas. Maka kita mulai dari Kota Semarang, Kabupaten Semarang, dan Kota Surakarta dulu. Nanti kan tambahannya akan jalan terus. Maka dengan hari pertama Insya Allah besok di tanggal 14 kita mulai maka kita akan berikan nakes di situ dulu," kata Ganjar Pranowo kepada wartawan, Selasa (12/1/2021).

Ganjar memastikan pada tahap berikutnya akan segera dilakukan distribusi sesuai jadwal yang telah ditentukan.

"Nanti kalau tahap berikutnya dikirim akan kita sebarkan pada yang lain. Soal bagaimana kita menjadwalkan saja," ucapnya.

Jumlah vaksin Sinovac yang sudah tiba di Jawa Tengah sebanyak 62.560 dosis.

Dia menambahkan, vaksin yang disuntikkan di tiga daerah tersebut kurang dari 62.000 dosis.

Sementara itu, distribusi vaksin ke tiga daerah tersebut masih disiapkan detailnya oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah.

"Itu nanti hitungan kita masih ada sekitar 8.000. Nah itu nanti akan kita pakai untuk nakes-nakes yang memang daerahnya sangat membutuhkan. Misal setelah itu bisa Banyumas atau daerah-daerah yang kemarin cukup rawan," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/12/16571471/distribusi-vaksin-sinovac-diprioritaskan-untuk-3-daerah-di-jateng

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke