Salin Artikel

Ada 14 Warga Pontianak di Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Wali Kota Janji Beri Santunan

"Sementara ini jumlah korban yang berasal dari Kota Pontianak terdata sebanyak 14 orang," kata Edi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/1/2021).

Edi menjelaskan, pihak keluarga penumpang sudah mendatangi posko crisis center yang berada di Gedung Graha Chandra Dista Wiradi Bandara Internasional Supadio Pontianak.

Mereka mencari informasi terbaru terkait pencarian penumpang. Mereka juga mendatangi posko untuk memberikan contoh sampel DNA demi membantu identifikasi identitas korban.

"Kita berharap para penumpang ditemukan secepatnya dan kejadian ini tidak terulang kembali," kata Edi.

Pemerintah Kota Pontianak akan memberikan santunan kepada keluarga penumpang Sriwijaya Air SJ 182 yang hilang kontak tersebut.

"Kita sedang mendata by name by address para korban, untuk kemudian kita berikan santunan dari Pemerintah Kota Pontianak," sebut Edi.

Edi juga menyampaikan ucapan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

"Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mengucapkan turut belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air," ucap Edi.


Sebelumnya, Sriwijaya Air SJ 182 tujuan Jakarta-Pontianak lepas landas dari Bandara Soetta, Sabtu pukul 14.36 WIB.

Beberapa saat kemudian, tepatnya pada 14.40 WIB, pesawat dinyatakan hilang kontak.

Pesawat disebut jatuh di perairan Kepulauan Seribu, dekat Pulau Laki dan Pulau Lancang.

Direktur Utama Sriwijaya Air Jeff Jauwena menyatakan pesawat SJ 182 sempat tertunda keberangkatannya atau delay selama 30 menit akibat hujan deras.

"Delay akibat hujan deras, maka ada delay 30 menit saat boarding," kata Jeff dalam konferensi pers dari Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (9/1/2021).

Sementara itu, Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Suryanto Cahyono mengatakan pihaknya masih terus mengumpulkan berbagai informasi mengenai peristiwa jatuhnya pesawat SJ 182 itu.

https://regional.kompas.com/read/2021/01/10/21205271/ada-14-warga-pontianak-di-pesawat-sriwijaya-air-sj-182-wali-kota-janji-beri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke