Salin Artikel

Tanah Bergerak, 4 Rumah Warga di Banyumas Mendesak Direlokasi

Akibatnya sebanyak 20 rumah di RT 08 dan RT 10 RW IV rusak. Bahkan, empat di antaranya rusak berat sehingga tidak dapat ditempati, karena bagian lantai dan tembok retak.

"Yang sudah tidak bisa ditempati ada empat rumah. Penghuninya sekitar 12 jiwa mengungsi di rumah saudaranya, ada yang di rumah anaknya," kata Kepala Desa Darmakradenan Imam WS saat dihubungi, Kamis (17/12/2020).

UPDATE: Kompas.com menggalang dana untuk membantu kisah ini. Sumbangan rezeki Anda akan sangat bermanfaat, klik di sini untuk donasi.

Sedangkan warga lainnya, kata Imam, masih bertahan di rumahnya.

"Warga lain terpaksa masih menempati, tapi kalau hujan dengan intensitas tinggi mengungsi dulu, kalau sudah aman kembali lagi. Saya memang meminta untuk pindah ke tempat aman dulu kalau hujan lebih dari dua jam," ujar Imam.

Lebih lanjut Imam mengatakan, pemerintah desa telah menggalang donasi untuk merelokasi empat rumah warga yang rusak berat.

"Kemarin kami buat donasi, membuka rekening juga. Ada cukup banyak orang-orang di perantauan yang membantu, tapi memang belum kami serahkan, karena jumlah uangnya masih sedikit," kata Imam.

Menurut Imam keempat rumah tersebut mendesak direlokasi ke tempat yang aman.

Imam mengatakan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah mengecek ke lokasi.

"Saya juga sudah komunikasi dengan Pak Bupati, kalau rumah yang tidak bisa ditempati bisa mengusulkan relokasi, nanti dicarikan tempat, tapi kan waktunya tidak satu, dua bulan, hitungannya tahun baru bisa terealisasi," ujar Imam.

UPDATE: Kompas.com menggalang dana untuk membantu kisah ini. Sumbangan rezeki Anda akan sangat bermanfaat, klik di sini untuk donasi.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/17/16122471/tanah-bergerak-4-rumah-warga-di-banyumas-mendesak-direlokasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke