Salin Artikel

Bupati Sumenep dan Istri Isolasi di Surabaya Setelah Positif Covid-19

SUMENEP, KOMPAS.com - Bupati Sumenep Busyro Karim tengah menjalani isolasi setelah positif Covid-19.

Ia tidak sendirian menjalani isolasi, namun ditemani istrinya Nurfitriana di rumah sakit Husada Utama Surabaya.

Mereka berdua menjalani isolasi sejak Senin (14/12/2020).

Nurfitriana mengumumkan sendiri bahwa dirinya dan suaminya positif Covid-19 melalui akun instagramnya @fitri_busyro.

Postingan itu terlihat mulai Rabu (16/12/2020) malam.

"Alhamdulillah, dengan ini kami sampaikan bahwa sejak Senin 14 Desember 2020, Ibu dan Buya @a.busyrokarim menjalani isolasi di RSHU karena terkonfirmasi terkena Covid-19 dengan gejala ringan. Untuk itu kami tetap menghimbau masyarakat untuk terus ketat dalam menerapkan protokol kesehatan. Mohon doanya agar segera diberi kesehatan kembali," tulis Nurfitriana.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sumenep, Ferdiansyah saat dikonfirmasi melalui telpon seluler membenarkan tentang status bupati dan istrinya sudah terkonfirmasi positif Covid-19.

Bahkan, bupati sendiri yang meminta agar informasi itu disebarluaskan agar masyarakat lebih waspada, hati-hati dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

"Yang terkonfirmasi mulai Senin kemarin setelah menjalani tes swab pada Ahad (13/12/2020)," ujar Ferdiansyah, Kamis (17/12/2020).


Ferdiansyah yang juga tengah menjalani isolasi mandiri karena juga dinyatakan positif Covid-19 ini menambahkan, Busyro dan Fitri menjalani isolasi di rumah sakit Husada Utama Surabaya karena ruang isolasi di RS Moh Anwar Sumenep sudah penuh dengan pasien yang sama-sama menjalani isolasi.

"Kondisi kesehatan mereka berdua sudah mulai membaik dengan saturasi oksigen normal," imbuh pria yang juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sumenep ini.

Ferdi kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar betul-betul manerapkan protokol kesehatan dengan 3M, mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.

Ferdi sendiri yang sudah menerapkan protokol kesehatan, ikut menjadi korban keganasan Covid-19.

"Doakan bupati dan istri, saya juga beserta seluruh masyarakat yang terkonfirmasi Covid-19 agar segera diberi kesembuhan," ungkap Ferdi.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/17/14005691/bupati-sumenep-dan-istri-isolasi-di-surabaya-setelah-positif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke