Salin Artikel

Ketua Timses Paslon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman Tutup Usia

SURABAYA, KOMPAS.com - Miratul Mukminin, Ketua Tim Pemenangan pasangan calon nomor urut 2 Pilkada Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman meninggal dunia, Minggu (13/12/2020) malam.

Kabar tersebut dibenarkan Imam Syafii, Direktur Media Tim Pemenangan Machfud Arifin-Mujiaman.

"Beliau meninggal di rumah sakit Mitra Keluarga Darmo Satelit Surabaya Minggu malam pukul 19.30 WIB," kata Imam dikonfirmasi Minggu malam.

Miratul Mukminin yang juga mantan Wakil Bupati Magetan Jawa Timur itu, kata Imam, sudah dirawat di rumah sakit sejak sebelum pemungutan suara 9 Desember 2020 lalu.

"Sejak sebelum hari coblosan sudah masuk rumah sakit," ujarnya.

Namun dia mengaku tidak mengetahui apa sakit yang diderita Pengasuh Pondok Pesantren Sabilil Muttaqien Takeran, Magetan itu.

"Saya tidak tahu jelas apa penyakitnya karena kami fokus di pemungutan suara waktu itu," terang Imam.

Jenazah Miratul Mukminin, kata dia, Minggu malam dipulangkan ke rumah duka di Magetan dan rencananya juga akan dimakamkan di Magetan.

Dia juga menginformasikan, Senin akan digelar pembacaan tahlil di kediaman calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin di jalan WR Supratman Surabaya.

Sementara itu, pasangan calon wali kota Surabaya nomor urut 1 Eri Cahyadi - Armuji masih memimpin perolehan suara Pilkada Surabaya berdasarkan real count KPU.

Hingga Minggu pukul 22.45 WIB, pasangan Eri Cahyadi - Armuji memperoleh 57,3 persen suara, sementara pasangan Machfud Arifin - Mujiaman memperoleh 42,7 suara.

Angka tersebut berdasarkan hitungan 4.396 Tempat Pemungutan Suara (TPS) atau 84,80 persen dari total 5.184 TPS di 31 kecamatan di Surabaya.

Pilkada Surabaya diikuti dua pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya. Pasangan nomor urut 1 Eri Cahyadi - Armuji diusung partai tunggal PDI-P dan didukung Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Pasangan ini melawan pasangan nomor urut 2 Machfud Arifin - Mujiaman yang diusung delapan partai koalisi yakni PKS, PPP, PKB, Golkar, Nasdem, Demokrat, PAN, dan Gerindra. 

https://regional.kompas.com/read/2020/12/13/23300821/ketua-timses-paslon-wali-kota-surabaya-machfud-arifin-mujiaman-tutup-usia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke