Salin Artikel

Atasi Gugup Jelang Pencoblosan, Putra Pramono Anung: Selain Banyak Ibadah, Juga Main Sama Anak

"Semua paslon saya kira akan punya perasaan begitu. Itu manusiawi," ujar Dhito saat melihat kesiapan pencoblosan di Perumahan Budaya Cipta, Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri, Rabu (9/12/2020).

Putra sulung politikus senior PDI-Perjuangan Pramono Anung itu mengaku lebih banyak berdzikir untuk mengatasi rasa gugup tersebut.

Selain itu, Dhito menghabiskan waktu bermain dengan anaknya.

"Selain banyak beribadah, berdzikir, juga main sama anak. Kuncinya main sama anak," lanjutnya.

Dhito dijadwalkan mencoblos di TPS 15 kawasan Budaya Cipta sekitar pukul 11.00 WIB.

Ia akan berangkat ke TPS bersama istri dan keluarga besarnya di Kediri.

Dalam Pilkada Kabupaten Kediri 2020, Dhito berpasangan dengan Dewi Maria Ulfa yang juga Ketua Fatayat NU Kabupaten Kediri.

Mereka merupakan paslon tunggal di Pilkada Kediri 2020.


Pasangan itu didukung sembilan partai pemilik suara di parlemen dan tiga partai nonparlemen.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Kediri Ninik Sunarmi mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan perhelatan pilkada secara maksimal.

KPU telah mendistribusikan logistik ke seluruh TPS yang ada di 26 kecamatan.

" Seluruh kartu suara juga sudah didistribusikan sejak kemarin," ujar Ninik dalam sambungan telepon.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/09/11180241/atasi-gugup-jelang-pencoblosan-putra-pramono-anung-selain-banyak-ibadah-juga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke