Salin Artikel

Kesibukan Para Calon Kepala Daerah H-1 Pilkada Mojokerto, dari Kumpul Keluarga hingga Ziarah Makam Leluhur

Aktivitas yang mereka lakukan, seperti berkumpul bersama keluarga hingga ziarah kubur.

Titik Masudah, calon wakil bupati dari paslon nomor 3 menikmati masa tenang H-1 dengan berkumpul bersama keluarga, memasak, hingga menggelar khatam Al Quran.

Adik Menaker Ida Fauziyah itu menuturkan, sejak selesainya masa kampanye, hari-harinya dihabiskan dengan kegiatan yang menenangkan pikiran.

"Pokoknya (kegiatan) yang ringan-ringan. Kumpul bareng, jalan-jalan sama keluarga," kata Titik saat dihubungi Kompas.com, Selasa (8/12/2020).

"Selain aktivitas ringan, rileks, aktivitas yang tidak bisa dilewatkan ya berdoa. Berdoa, semoga Allah SWT memberikan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Mojokerto," ujar Titik menambahkan.

Menjelang pemungutan suara Pilkada Kabupaten Mojokerto, pada Rabu (9/12/2020), Titik mengaku lebih tenang.

Dia berharap masyarakat Kabupaten Mojokerto menyambut pilkada sebagai hajatan untuk kebahagiaan bersama dan datang dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dalam Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020, Titik Masudah berposisi sebagai wakil dari Pungkasiadi, calon bupati petahana.

Pasangan nomor urut 3 ini diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), PDI-P, dan Partai Bulan Bintang (PBB).

Aktivitas serupa dilakukan calon bupati nomor urut 2 Yoko Priyono.

Sejak memasuki masa tenang, Yoko menikmati hari-harinya bersama keluarga.

Selain berkumpul di rumah, sesekali Yoko dan keluarga juga jalan-jalan untuk menghilangkan kepenatan setelah beberapa bulan disibukkan dengan kampanye.

"Bapak (Yoko) seharian ini di rumah, nyantai bersama keluarga. Kalau kemarin sempat jalan-jalan, rekreasi kecil bersama keluarga," kata juru bicara tim pemenangan pasangan Yoko - Nisa, Maulidi.

Yoko juga menggelar doa bersama dan khatam Al-Quran di rumahnya.

Sesekali, Yoko juga menemui para tamu dari keluarga, teman, maupun para tokoh yang berkunjung.

Dalam Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020, Yoko Priyono berpasangan calon wakil bupati Choirun Nisa.

Pasangan ini diusung Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Golkar.

Sementara itu, calon wakil bupati nomor urut 1 Muhammad Al Barra menikmati masa tenang dengan kegiatan baca buku dan ziarah ke makam leluhur.

Barra melakukan ziarah ke makam para ulama dan leluhurnya di Mojokerto, Pasuruan, Surabaya, serta Kabupaten Jombang.

Selain itu, putra pengasuh Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto itu juga berziarah ke makam buyutnya, Syarifah Alhababah Khadijah Binti Syarif Hidayatullah.

"Menjelang coblosan, saya melakukan ziarah ke makam para ulama dan leluhur kami. Buyut saya itu putri Sunan Syarif Hidayatullah," ujar Barra saat dikonfirmasi Kompas.com.

Menurut dia, menziarahi makam para ulama dan leluhurnya merupakan ikhtiar untuk mendapatkan ketenangan dan meminta restu atas pencalonan dirinya untuk memimpin Kabupaten Mojokerto bersama Ikfina Fahmawati.

Muhammad Al Barra merupakan calon wakil bupati yang berpasangan dari Ikfina Fahmawati.

Pasangan nomor urut 1 ini diusung gabungan partai, antara lain Partai Demokrat, Nasdem, PAN, Hanura, serta Partai Gerindra.

https://regional.kompas.com/read/2020/12/08/22472211/kesibukan-para-calon-kepala-daerah-h-1-pilkada-mojokerto-dari-kumpul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke