Salin Artikel

Pengadaan Mobil Dinas Baru untuk 3 Wakil Ketua DPRD Kalsel Ditunda

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Rencana pengadaan mobil dinas baru untuk tiga Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) ditunda.

Padahal mobil Toyota Lexus RX 300 sport senilai Rp 1,8 Miliar ini sudah dipesan oleh Sekretariat DPRD Kalsel ke pemenang lelang.

"Pembelian mobil Lexus untuk tiga wakil ketua dewan ditunda dulu," singkat Ketua DPRD Kalsel, Supian HK kepada wartawan, Senin (17/11/2020).

Menurut Supian, pembatalan ini dilakukan setelah adanya penyesuaian anggaran yang dialihkan untuk penanganan Covid-19.

Namun, Supian memastikan jika rencana pengadaan mobil dinas itu tetap akan dilakukan tahun depan.

Pertimbangannya, ketiga Wakil Ketua DPRD Kalsel masih menggunakan mobil dinas lama yang dibeli pada tahun 2015 lalu.

"Tahun depan direncanakan lagi tapi belum tentu dengan merek dan jenis yang sama," tambahnya.

Supian juga mengakui jika permintaan pembelian mobil dinas baru tersebut diusulkan oleh ketiga wakilnya.

Pengusulan itu dimasukkan ke Sekretarian DPRD Kalsel sebelum pandemi Covid-19.

Beruntung, kata Supian, pemenang lelang tidak bisa meminta ganti rugi karena kedua belah pihak belum bertanda tangan di atas perjanjian jual beli.

"Pemenang lelang tidak bisa meminta ganti rugi karena belum teken kontrak. Kalau nanti sudah masuk, tetap kami tak akan bertanda tangan," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, tiga Wakil DPRD Kalsel bakal menikmati mobil dinas baru seharga Rp. 1,8 Miliar per unit.

Karena ada tiga wakil di DPRD Kalsel, maka sekretariat DRPD Kalsel menyiapkan anggaran sebesar Rp 5,4 Miliar.

Tidak tanggung-tanggung, jenis mobil yang akan dibeli adalah Toyota Lexus RX 300 sport yang tergolong mewah.

https://regional.kompas.com/read/2020/11/17/10181271/pengadaan-mobil-dinas-baru-untuk-3-wakil-ketua-dprd-kalsel-ditunda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke