Salin Artikel

Kenduri dan Pameran Foto Peringati 40 Hari Berpulangnya Jakob Oetama

Peringatan kepergian Jakob Oetama juga diperingati dengan pameran foto yang menggambarkan perjalanannya.

"Kenduri ini dengan tema peringati 40 hari Jakob Oetama dengan mendoakan, lalu seperti kita saksikan sungguh bukan sebuah kebetulan kepergian diperingati dengan cara sederhana dengan masyarakat dusun setempat," kata budayawan Sindhunata di Omah Petroek, Minggu (19/10/2020) malam.

Peringatan yang berlangsung secara sederhana, kata Sindhunata, mencerminkan cara hidup Jakob Oetama.

"Buat saya ini perlambang Pak Jakob ingin kembali secara kesederhanaan walaupun beliau ini mungkin berlimpah harta, kaya, tetapi selalu itu nilai kesederhanaan, kejujuran, ketulusan selalu ada," ungkapnya.

Setelah dilakukan kenduri dan doa bersama, kegiatan dilanjutkan dengan tarian-tarian, setelah itu pembukaan pameran foto yang menggambarkan perjalanan hidup Jakob Oetama.

"Istilahnya Pak Jakob sebagai jumeneng di sini, peringatan diadakan dengan sederhana dengan hadroh, lalu kita minta sekar sebagai atraksi perlambang kepergiannya," ujar Sindhunata yang juga mantan wartawan Harian Kompas.

Sindhunata berharap kesederhanaan Jakob Oetama dapat diwariskan generasi penerus.

"Kalau kita ingin tinggi-tinggi akan sulit mencapainya tetapi dengan kesederhanaan dapat kita dapat survive pada masa-masa sulit," ujar dia.

Sementara itu, General Manager Corporate Communication, Kompas Gramedia, Saiful Bahri mengatakan kegiatan kali ini dilakukan secara spontanitas dan dihadiri oleh sebagian besar warga Hargobinangun dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Selain itu dalam kesempatan kali ini warga sekitar dibagikan paket sembako.

"Kegiatan ini bertajuk kenduri budaya kita memberikan sedikit makanan kepada warga dan juga memberikan masker untuk protokol kesehatan, dan bingkisan sembako untuk para warga," jelasnya.

"Kami juga memberikan dua buku baru dari Penerbit Buku Kompas, kepada Bu Dukuh. Juga, bisa disaksikan pameran jejak langkah bapak Jakob yang berlangsung sampai Desember 2020," kata Saiful.

https://regional.kompas.com/read/2020/10/19/07250341/kenduri-dan-pameran-foto-peringati-40-hari-berpulangnya-jakob-oetama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke