Salin Artikel

"Jenazah Istri Masih di Malaysia, Kami Tak Punya Biaya Memulangkannya"

Kesedihannya semakin bertambah karena tak bisa mengurus dan memulangkan jasad sang istri.

Keluarga Saprudin tak memiliki biaya untuk proses pemulangan jasad Puji Astuti.

"Jenazah (istri) masih di Malaysia, kami tidak punya biaya untuk memulangkannya," kata Saprudin di Kelurahan Panjang Selatan, Bandar Lampung.

Namun suatu hari, Saprudin mendapatkan kabar mengejutkan.

Rekan kerja istrinya menelepon menggunakan ponsel Puji Astuti.

Orang tersebut mengabarkan, Puji telah meninggal dunia.

Istrinya mengalami stroke dan meninggal dunia saat bekerja sebagai buruh migran di Semenyih, Malaysia, Senin (24/8/2020).

Dimintai Rp 20 juta untuk memulangkan jasad istri

Saprudin diminta menyediakan uang Rp 20 juta untuk pengurusan jenazah agar bisa dipulangkan ke Indonesia.

Karena tak punya uang, Saprudin berharap mendapatkan bantuan pemerintah.

“Orang itu minta uang dari mulai Rp20 juta untuk memulangkan jenazah istri saya. Saya bilang enggak ada (uang). Maka itu kami berharap kepada pemerintah,” kata Saprudin.

Dia menceritakan, selama ini bersama tiga anaknya hanya bergantung dari uang kiriman istri.

“Kami sudah ikhlas, yang penting bagi kami, jenazah istri saya dapat dimakamkan di sini,” kata Saprudin.

Sebab ternyata status dari istri Saprudin bukanlah TKI legal.

“Almarhumah bekerja di luar negeri prosesnya dari luar Lampung, berangkat sendiri dari Jawa ke Malaysia,” kata Eko.

Meski demikian, pihaknya berjanji akan mengusahakan pemulangan jenazah Puji Astuti ke Lampung.

"Kita masih tunggu tindak lanjut dari pusat," tutur dia.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Lampung, Tri Purna Jawa | Editor: Abba Gabrilin)

https://regional.kompas.com/read/2020/08/27/05440021/-jenazah-istri-masih-di-malaysia-kami-tak-punya-biaya-memulangkannya-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke