Salin Artikel

Warga Resah Miras Beredar, Ternyata Bandarnya Ketua RT, Kelabui Pakai Karung

Hal tersebut membuat warga melaporkannya kepada polisi.

Setelah diusut, ternyata justru Ketua RT setempat yang diduga menjadi bandar miras.

"Kami dapatkan dari 2 titik lokasi rumah yang disulap jadi pabrik pembuatan miras jenis tuak," jelas Kepala Polsek Indihiang Polresta Tasikmalaya, Kompol Didik Rohim Hadi, kepada wartawan, Sabtu (25/7/2020).

Pelaku terhitung cukup sukses mengelabui warganya.

Dia menggunakan karung saat mengedarkan miras buatannya kepada pedagang lain maupun pembeli secara langsung.

Miras-miras tersebut sudah siap edar, dibungkus plastik dan dimasukkan ke dalam karung.

Polisi masih akan mengecek kandungan alkohol dalam tuak yang dijual oleh OT.

"Bagi pemilik miras ini kita sedang lakukan pemeriksaan dulu, kemudian dari kandungan minuman keras ini juga akan kita cek. Paling jelas miras tuak ini memiliki kandungan alkohol tinggi," sebut Didik.

Didik mengajak masyarakat untuk tidak lagi minum miras karena berpotensi menyebabkan kriminalitas lainnya.

"Kami berharap kepada warga Kota Tasik jangan melakukan kegiatan minum-minuman keras. Karena dampaknya akan menciptakan situasi gangguan Kamtibmas. Sebab berbagai tindakan kriminalitas yang terjadi di latar belakangi oleh miras," ujar Didik.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Tasikmalaya, Irwan Nugraha | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

https://regional.kompas.com/read/2020/07/26/06361741/warga-resah-miras-beredar-ternyata-bandarnya-ketua-rt-kelabui-pakai-karung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke