Salin Artikel

Hasil Tes Swab Keluar, Seluruh Pegawai dan Hakim PN Semarang Negatif Covid-19

SEMARANG, KOMPAS.com - Seluruh pegawai dan hakim yang bertugas di Kantor Pengadilan Negeri (PN) Semarang dinyatakan negatif Covid-19 berdasarkan hasil swab.

Tes Covid-19 itu dilakukan pada Senin (20/7/2020), usai seorang panitera muda meninggal dunia akibat Covid-19.

"Jadi hasilnya clear negatif semua (seluruh karyawan dan hakim)," jelas Humas PN Semarang, Eko Budi Supriyanto saat dikonfirmasi, Jumat (24/7/2020).

Sebelum dilakukan tes swab, ratusan karyawan dan hakim tersebut terlebih dahulu menjalani rapid tes.

Hasilnya, seorang pegawai berjenis kelamin laki-laki (47) dinyatakan reaktif.

"Sempat 1 orang reaktif tapi setelah menjalani PCR mandiri hasilnya negatif Covid-19," katanya.

Eko menjelaskan, tes swab diikuti 155 orang yang terdiri dari karyawan dan hakim PN Semarang.

"Yang kemarin tes Covid-19 di kantor ada 137 orang, 18 orang tes mandiri semuanya hasilnya non reaktif dan negatif," ungkapnya.

Setelah diketahui hasil tes swab negatif Covid-19, aktivitas pelayanan di PN Semarang beroperasi dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Hal tersebut sesuai ketentuan Surat Edaran Mahkamah Agung (SEMA).

"Aktivitas pelayanan kantor tetap dibuka dengan berpedoman protokol kesehatan yang sudah ditentukan dalam SEMA No 6 Tahun 2020," pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/24/20332711/hasil-tes-swab-keluar-seluruh-pegawai-dan-hakim-pn-semarang-negatif-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke