Salin Artikel

Pantau Penanganan Corona di Jateng, Menkes Terawan Ngantor di Semarang

SEMARANG, KOMPAS.com- Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto bakal berkantor di Semarang, Jawa Tengah, setiap Sabtu dan Minggu.

"Tadi izin ke saya bahwa beliau (Menteri Terawan) mau berkantor di sini (Semarang) selama akhir pekan ini," jelas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat ditemui di Puri Gedeh, Jumat (24/7/2020).

Terawan memutuskan untuk berkantor di Semarang untuk memantau proses penanganan Covid-19 di Jawa Tengah.

Ganjar mengaku telah berkoordinasi dengan pusat terkait kondisi penanganan Covid-19 di Jawa Tengah.

"Karena ingin membantu kita, tentu saya sangat senang. Kemarin sore kita rapat koordinasi dengan Satgas pusat dan kita menjelaskan tentang kondisi (Covid-19) yang ada," ujarnya.

Untuk itu, Ganjar berharap dengan berkantornya Menkes di Semarang, persoalan yang terjadi di Jateng dapat disampaikan ke pusat dengan baik.

"Dan mudah-mudahan nanti teman-teman di Jawa Tengah akan dapat menyampaikan persoalannya sehingga apa yang menjadi view dari pusat tentang Jawa Tengah bisa dijelaskan dengan baik, kira-kira begitu," katanya.

Menkes di Semarang pada Jumat (24/7/2020) dalam rangka menyerahkan santunan bagi ahli waris tenaga kesehatan yang meninggal saat bertugas menangani pasien Covid-19 di Semarang.

Penyerahan santunan diserahkan kepada ahli waris di Rumah Sakit Bhakti Wira Tamtama Semarang didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Selepas menghadiri acara tersebut, Menkes menuju Kantor Dinkes Jawa Tengah, lalu melanjutkan kunjungan meninjau lokasi ke daerah Brebes, Jawa Tengah, bersama Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah, Yulianto Prabowo.

"Saya mau ngecek daerah (Brebes) dulu. Saya pokoknya ada di sini (Semarang). Nanti lihat situasi. Makasih ya," ujarnya.

Menkes menuturkan, dirinya terus melakukan diskusi dengan Dinkes Jateng untuk penanganan Covid-19.

"Saya terus berdiskusi dengan Kepala Dinas (Dinkes Jateng) untuk yang terbaik (penanganan Covid-19," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2020/07/24/16570791/pantau-penanganan-corona-di-jateng-menkes-terawan-ngantor-di-semarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke