Salin Artikel

Kontak dengan Pasutri dan Balita yang Positif Corona, 52 Warga Jalani Tes Swab

KUPANG, KOMPAS.com - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), berhasil melacak 52 orang yang berinteraksi langsung dengan pasangan suami istri dan balita berusia 1,8 tahun, yang positif Covid-19.

Juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Kupang, Ernest Ludji mengatakan, puluhan warga yang beriteraksi dengan pasutri itu tersebar di beberapa kelurahan di Kota Kupang.

Dari 52 orang itu, lanjut Ernest, sebagian besar telah menjalani rapid test dan swab.

"Sudah 42 orang yang diswab. Sedangkan sisanya juga akan ikut jalani tes swab," ungkap Ernest, saat dihubungi Kompas.com, Senin (15/6/2020) malam.

Pihaknya masih melakukan penelusuran lanjutan, untuk mengatahui siapa saja yang pernah beriteraksi dengan pasangan suami istri yang tinggal di Kelurahan Oepura, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang itu.

Ernest mengimbau, bagi masyarakat yang sempat kontak dengan pasangan suami istri itu, agar segera melapor sehingga bisa ditangani dengan baik.

Sebelumnya diberitakan, pasangan suami (pasutri) yang positif corona (Covid-19) di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), dievakuasi dari kediaman mereka ke Rumah Sakit (RS) SK Lerik.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kupang, Ernest S Ludji mengatakan, evakuasi dilakukan atas desakan warga yang menginginkan suami istri itu dirawat di rumah sakit.

Anak pasangan suami istri itu yang berusia 1,8 akhirnya tertular Covid-19 dan dinyatakan positif.

Saat ini, mereka sedang menjalani perawatan medis secara insentif di Rumah Sakit SK Lerik Kupang.

https://regional.kompas.com/read/2020/06/15/22245231/kontak-dengan-pasutri-dan-balita-yang-positif-corona-52-warga-jalani-tes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke