Salin Artikel

Pasien Covid-19 di Kabupaten Kudus Bertambah 10, Total Ada 94 Kasus

Pada Rabu (10/6/2020), Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kudus mengumumkan temuan 10 kasus baru.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kudus dr Andini Aridewi mengatakan, dari 10 pasien tersebut, lima orang di antaranya berasal dari Kecamatan Kaliwungu.

Kelimanya adalah laki-laki yang berusia 29, 35, 38, 51 dan 57 tahun.

Dua dari lima pasien lainnya adalah laki-laki berusia 55 tahun dan 58 tahun yang berasal dari Kecamatan Jekulo.

Dua lainnya adalah seorang laki-laki berusia 49 tahun dan perempuan berusia 40 tahun yang berasal dari Kecamatan Undaan.

Terakhir, seorang perempuan berusia 28 tahun asal Kecamatan Kota Kudus.

"Sembilan orang positif Covid-19 ini kontak erat dengan penderita positif Covid-19. Hasil rapid test reaktif kemudian di-swab, positif Covid-19," kata Andini saat dihubungi Kompas.com, Rabu.

Hingga saat ini, total ada 94 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kudus. Dengan rincian 68 kasus dalam wilayah dan 26 kasus luar wilayah.

Dari 68 kasus dalam wilayah tersebut 17 orang dirawat, 17 orang isolasi mandiri, 29 orang sembuh dan lima orang meninggal dunia.

Sementara untuk 26 kasus luar wilayah rinciannya sembilan orang dirawat, 15 orang sembuh dan dua orang meninggal dunia.

https://regional.kompas.com/read/2020/06/10/23465861/pasien-covid-19-di-kabupaten-kudus-bertambah-10-total-ada-94-kasus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke