Salin Artikel

Dua Ular Weling Ukuran 1 Meter Masuk Rumah, Penghuni Langsung Panik

Dua ekor ular bernama latin Bungarus Candidus ini membuat seisi rumah panik dan melaporkan kejadian ini kepada Damkar, Linmas dan Satpol PP Kabupaten Sumedang.

Kepala Satpol PP, Damkar, dan Linmas Kabupaten Sumedang Bambang Rianto mengatakan 2 ular weling tersebut masuk ke dalam rumah pasca-hujan lebat mengguyur wilayah Sumedang.

"Diduga 2 ekor ular tersebut berasal dari Sungai Cipeles dan naik ke atas ketika hujan turun," ujar Bambang kepada Kompas.com melalui WhatsApp, Jumat (5/6/2020).

Damkar Sumedang, kata Bambang, menerima laporan dari pemilik rumah sekitar pukul 20.00 WIB, dan 2 ular weling tersebut berhasil dievakuasi satu jam berselang.

"Panjang 2 ular tersebut rata-rata sekitar 1 meter, ukuran ularnya memang kecil namun berbisa," tutur Bambang.

Bambang menuturkan, 2 ekor ular weling tersebut juga cukup agresif sehingga menyulitkan petugas saat evakuasi.

"Alhamdulillah, satu jam kemudian anggota kami berhasil mengevakuasi kedua ular tersebut. Tidak ada yang terluka, penghuni rumah juga aman, hanya sempat panik saja karena melihat ular sudah berada di dalam rumah," sebut Bambang.

Bambang menambahkan, setelah dievakuasi kedua ular tersebut diamankan dan diserahkan kepada para pecinta reptil di Kabupaten Sumedang.

https://regional.kompas.com/read/2020/06/05/15465491/dua-ular-weling-ukuran-1-meter-masuk-rumah-penghuni-langsung-panik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke